Semarak Hari Jadi Pacitan, Parai Teleng Ria Gelar Festival Layang-layang Tradisional

oleh -171 Dilihat
SEMARAK LOMBA. Festival dan lomba layang-layang hias di kawasan wisata Parai Teleng Ria Pacitan pada Ahad (18/9/2022). (Foto: Sulthan Shalahuddin/Pacitanku.com)

Pacitanku.com, PACITAN – Pegelola parai Teleng Ria, Pacitan menggelar sejumlah kegiatan untuk menyemarakkan Hari jadi Pacitan (Hajatan) ke-279. Kegiatan itu adalah zumba, festival layang-layang dan kegiatan lainnya.

“Untuk memeriahkan ulang tahun Pacitan kita ada serangkaian acara aerobik zumba on the beach, festival layang-layang tradisional, dan ada donor darah. Acara diselenggarakan dalam satu hari tanggal 25 Februari 2024”, ucap Andi Hendarso selaku staff Pantai Teleng Ria Pacitan, saat ditemui Pacitanku.com, Senin (19/2/2024) di Pacitan.

Andi mengatakan, senam aerobik diperuntukkan untuk seluruh masyarakat Pacitan secara gratis terbuka untuk umum

“Yang kedua ada festival layang-layang tradisional biaya pendaftarannya Rp30 ribu, dan ada donor darah yang bertempat di Marina,”ujar dia.

Khusus untuk festival layang-layang tradisional, Andi mengatakan ada ketentuan khusus, diantaranya dilihat dari warnanya, proses menaikkan layangan dan penilaiannya selanjutnya ketika sudah diatas adalah tingkat kestabilan layang-layang.

Andi Hendarso selaku Staff Pantai Teleng Ria Pacitan. (Foto: Diana Maharani)

Semakin tenang dan stabil, kata dia, layangannya semakin tinggi nilai penilaiannya.

“Kalau yang bulan September kemarin ada kategori naga, tradisional, dan tiga dimensi. Jadi memang lebih variatif bentuk-bentuknya, ada yang bentuk kereta, kuda, roket, dan pesawat. Kalau kemarin (pesertanya) se-karesidenan Madiun, cuma kali ini kita cukup lokal Pacitan,” jelasnya.

Selain kegiatan tersebut, Andi mengatakan pengelola parai melalui Yayasan El John Indonesia lembaga non profit juga menggelar kegiatan donor darah.

“Kegiatan donor darah rutin dilakukan setiap 3 bulan sekali,”tandas dia.

Rencananya, Andi mengungkapkan kegiatan ini turut mengundang Bupati, SKPD, instansi-instansi yang ada di Pacitan.

Andi berharap diselenggarakan acara ini yakni ikut memeriahkan hari jadi Pacitan.

“Dan yang terutama mempromosikan Kabupaten Pacitan terutama Pantai Teleng Ria. Karena bagaimanapun Pantai Teleng Ria berada di tengah kota Pacitan. Misalkan kita mau mengajak pengunjung dari luar kota, kita punya sarananya ada yang bisa ditonton,”pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.