Pedagang Kecil Alun-alun Panen Cuan Saat Puncak Peringatan Hari Jadi Pacitan

oleh -461 Dilihat
Pedagang Kecil Alun-alun Panen Cuan Saat Puncak Peringatan Hari Jadi Pacitan. (Foto: Anton Adi Pradana/Pacitanku)

Pacitanku.com, PACITAN – Rangkaian peringatan puncak hari jadi Pacitan (Hajatan) ke-279 yang digelar sejak Senin (19/2/2024) pagi hingga malam tak hanya menghibur masyarakat. Di sisi lain, para pedagang di sekitar lokasi acara pun merasakan dampaknya secara ekonomi.

Kemeriahan acara ini tak hanya dinikmati masyarakat, tetapi juga para pedagang kecil di alun-alun yang merasakan peningkatan pendapatan.

“Saya sudah mangkal di sini dari jam 4 tadi, dan malam ini banyak dagangan yang laku karena banyak orang tua yang mengajak anak-anaknya untuk jalan-jalan di alun-alun,”kata Katno, penjual mainan di Kawasan alun-alun Pacitan.

Baca juga: Apresiasi Puncak Hari Jadi, Turis Asing: I Hope I Can See More of This Beautiful Culture of Pacitan

Senada dengan Katno, Rino yang menjual cilok juga merasakan dampak ekonomi dari kegiatan budaya Hajatan ke-279.

Dia mengaku tidak hanya momen Hajatan yang menjadikan dagangannya laris, tepi juga kampanye Pemilu yang membuat dirinya panen cuan.

“Pembeli paling banyak itu dari sore sampai malam ini karena ada pertunjukan dari Niken Salindri. Selain dari acara Hari Jadi Pacitan, pendapatan di bulan ini meningkat karena banyaknya acara kampanye pemilu kemarin,”tuturnya.

Diberitakan sebelumnya di Pacitanku.com, puncak Hajatan ke-279 digelar sederhana namun berlangsung khidmat. Puncak peringatan Hari Jadi ke-279 Kabupaten Pacitan (Hajatan 279) berlangsung khidmat.

Mengusung tema ‘’Pacitan Mrabu Rahayu’’, prosesi berlangsung di Pendopo Mas Tumenggung Djogokarjo I dengan balutan seni budaya jawa.

Acara puncak Hajatan itu juga turut dihadiri para kepala daerah yang pernah menjabat di Pacitan, yaitu Bupati Pacitan periode 1990-1995 Soedjito, Bupati Pacitan periode 2011-2021 Indartato, dan Wakil Bupati Pacitan periode 2014-2016 Soedjono.

Selain prosesi kirab puncak Hajatan, masyarakat juga dihibur dengan penampilan penyanyi campursari kenamaan, Niken Salindry pada Senin malam di halaman Pendopo Kabupaten Pacitan.

No More Posts Available.

No more pages to load.