Pacitanku.com, PACITAN – Bupati Pacitan mengharapkan panen hasil belajar pendidikan guru penggerak bisa direplikasi dalam proses pembelajaran di sekolah.
Hal tersebut disampaikan Mas Aji saat menghadiri Lokakarya 7 Festival Panen Hasil Belajar Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan 7 Kabupaten Pacitan, Minggu (9/7/2023) di Gedung AKN Pacitan.
Bupati yakin dari sekian karya hasil belajar guru pengggerak banyak yang bisa diaktualisasikan untuk pembelajaran. Harapannya, karya-karya tersebut bermanfaat serta tidak berhenti sia-sia.
“Saya juga minta sekolah bisa lebih inovatif dan memperhatikan kondisi lingkungan sekolahnya. Tidak perlu menunggu harus ada perbup atau perda lebih dulu untuk berinovasi tapi sebaliknya bisa muncul dari bawah,”kata Bupati, mengutip siaran pers Prokopim Pacitan.
Lebih lanjut, Bupati juga mengapresiasi para pendidik yang bersemangat mengikuti program guru penggerak ini. Karena tugas guru saat ini semakin bertambah berat dengan segala tantangannya.
Menurutnya, pola pendidikan lalu tidak bisa disamakan dengan pola pendidikan sekarang. Melalui program guru penggerak diharapkan bisa menjawab tantangan tersebut.
“Hasil dari program ini mungkin tidak bisa dilihat untuk satu dua tahun mendatang tapi belasan bahkan puluhan tahun kedepan dan yang terpenting bagaimana kita menempatkan diri dengan mengedepankan rasa cinta dan syukur kita,”pungkasnya.