5 Ribu Pramuka se-Pacitan Semarakkan East Java Scout Challenge

oleh -2 Dilihat
Bupati Pacitan Indartato membuka secara resmi EJSC di Pancer Dorr, Sabtu (7/2/2015). (Foto : Kwarcab Pacitan)
Bupati Pacitan Indartato membuka secara resmi EJSC di Pancer Dorr, Sabtu (7/2/2015). (Foto : Kwarcab-Pacitan.blogspot.com)
Bupati Pacitan Indartato membuka secara resmi EJSC di Pancer Dorr, Sabtu (7/2/2015). (Foto : Kwarcab Pacitan)
Bupati Pacitan Indartato membuka secara resmi EJSC di Pancer Dorr, Sabtu (7/2/2015). (Foto : Kwarcab-Pacitan.blogspot.com)

Pacitanku.com, PACITAN—Sebanyak 5000 pramuka penggalang menggelar agenda East Java Scout Challenge yang digelar oleh Kwarcab Pramuka Pacitan, dimulai Sabtu (7/2/) higga Kamis (12/2/) mendatang di Pantai Pancer Dorr, Pacitan.

Agenda East Java Scout Challenge 2015 kali ini diikuti oleh  5000 Pramuka Penggalang kelas 4 atau 5 yang berpangkalan di SD/MI, yang dibagi dari menjadi 3 group pelaksanaan EJSC. Group 1 pada tanggal 7-8 Pebruari 2015 diikuti 168 regu, Group 2 tanggal 9 – 10 Pebruari 2015 diikuti 168 regu dan Group 3 diikuti oleh 164 regu. Dari masing-masing group akan diambil 1 regu terbaik dari regu putra dan putri untuk selanjutnya diikutkan di EJSC tingkat Jawa Timur.

“Selama 2 hari berkegiatan adik-adik mengikuti 24 jenis tantangan, untuk mendapatkan 10 regu terbaik, dipandu oleh 51 orang Panitia Seksi Kegiatan, sehingga pada hari kedua nanti akan diketahui 1 regu terbaik putra dan 1 regu terbaik putri yang akan menjadi wakil Kwartir Cabang Pacitan untuk selanjutnya mengikuti kegiatan di tingkat Jawa Timur,” kata Luki Indartato Tribaskorowati, Ketua Panitia EJSC Pacitan 2015, dalam sambutannya, Sabtu (7/2/2015) dilansir dari laman resmi Kwarcab Pacitan.

Sementara Bupati Pacitan, Indartato dalam sambutannya menyampaikan agar semua sektor yang ada di Pacitan memajukan gerakan pramuka di Pacitan.” Kita mempunyai kewajiban menjadikan pramuka sebagai idola kaum muda, untuk itu,  kita harus mampu mendorong semua sektor untuk berpartisipasi mendukung gerakan pramuka,” paparnya saat menyampaikan sambutan dalam upacara pembukaan EJSC Pacitan 2015.

Di Indonesia sendiri, baru Jatim yang pertama kali diselenggarakan East Java Scout Challenge ini. Perkemahan diikuti 200 ribu pramuka penggalang dari 38 Kabupaten/ kota. Nantinya, setiap kabupaten/kota dipilih 3 regu putera dan 3 regu putri untuk memasuki babak final di tingkat provinsi Jatim.

Setelah selesai EJSC Pacitan 2015, pemenang berhak mengikuti tahap selanjutnya yang masuk dalam regional 2, (Kota Blitar, Kab Blitar, Pacitan, Trenggalek, Ponorogo, Nganjuk dan Tulungagung) yang akan mulai camp ground pada 23 Pebruari – 7 April mendatang di Serut, Blitar. Di akhir pelaksanaan EJSC, regu pemenang akan berangkat ke camp Amerika pada 15-24 Nopember mendatang. (RAPP002/Kwarcab)