Bikin Photobooth untuk Selfie, Cara KPPS di Pacitan Tingkatkan Daya Tarik Pemilih

oleh -243 Dilihat
Bikin Photobooth untuk Selfie, Cara KPPS di Pacitan Tingkatkan Daya Tarik Pemilih. (Foto: Reskyyanti)

Pacitanku.com, PRINGKUKU – Banyak cara dilakukan oleh panitia kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) menarik minat pemilih. Salah satunya adalah dengan membuat photobooth. Seperti yang dilakukan KKPS TPS 6, Desa Ngadirejan, Kecamatan Pringkuku, Pacitan.

Untuk menarik minat warga datang dan menggunakan hak suaranya, TPS 6 yang terletak di balai dusun Blimbing, Desa Ngadirejan, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan menyediakan photobooth agar pemilih bisa mengabadikan momen.

“Setelah mereka (pemilih) mencoblos dengan ditandai tanda tinta di jari, pemilih bisa ambil foto di photo booth yang sudah disediakan, sehingga mereka punya kenangan sudah ikut berpartisipasi dalam pemilu 2024 ini,”kata Ketua KPPS Frendi Cahyanto.

“Foto gratis, tapi pakai hp nya sendiri ya hehe,”imbuhnya.

Cukup banyak yang menuju photobooth usai keluar dari pintu TPS. Hal itu membuat beberapa pemilih mengantre untuk berfoto, tak hanya kalangan anak muda saja bahkan orang tua dan lansia juga turut menunggu giliran untuk bisa berswa foto.

Inovasi yang dilakukan KPPS rupanya sukses memancing antusias pemilih datang ke TPS. Apalagi panitia KPPS yang masih muda-muda dan memakai blangkon, membuat pemilih pemula bersemangat untuk ikut berpartisipasi.

“Ini ide dari petugas KPPS biar bisa menarik para pemilih untuk hadir ke TPS agar tidak golput,”kata Trianingsih, anggota KPPS.

Sementara itu, salah satu pemilih pemula Nadia Intan Pradianti (18) mengatakan, bahwa ia merasa senang fasilitas TPS 006 berbeda dari yang lainnya.

Seakan tak mau melewatkan kesempatan langka, remaja tersebut sengaja berhenti dibalik photobooth.

Dari balik celah berbentuk persegi panjang, ia bersama dua temannya lantas berpose ala foto model. Cekrek! Gambarnya pun terabadikan lengkap latar berbentuk postingan instagram bertuliskan ‘Kami sudah NYOBLOS!’.

Menurutnya hal itu membuat kesan tersendiri baginya, mengingat ia baru pertama kali berpartisipasi dalam pemilu.

“Bagus sih mbak, bisa buat kenangan coblosan pertama. Yang jelas lebih tertarik ya karena ada tempat selfie,”ujar dia.

No More Posts Available.

No more pages to load.