Dikomplain di Medsos Soal Pelayanan, ini Tanggapan Direktur RSUD dr Darsono Pacitan

oleh -56 Dilihat
Direktur RSUD dr Darsono Pacitan dr. Iman Darmawan.

Pacitanku.com, PACITAN – Masyarakat Pacitan dihebohkan soal postingan yang diunggah oleh salah satu netizen dengan akun Andi Cah Kidul Cindal di jejaring sosial grup facebook Obrolane Wong Pacitan (OWP).

Dalam unggahannya, akun tersebut menyebut RSUD dr Darsono Pacitan tidak ada petugas saat jam kerja pukul 08.30 WIB pada Jumat (11/8/2023).

Rumah sakit model opo ngene iki lur jam 08.30 gak enek petugase, opo karepe ale bayar karo godong,”tulis Andi Cah Kidul Cindal dalam caption di video tersebut.

Sontak unggahan yang kini sudah dihapus tersebut ramai dikomentari netizen yang beberapa diantaranya juga mengeluhkan pelayanan di RSUD dr Darsono Pacitan.

Terkait keluhan itu, Direktur RSUD dr Darsono Pacitan dr Iman Darmawan memastikan pelayanan tetap berjalan seperti biasa di pelayanan kesehatan terbesar di Pacitan itu, meski pada saat jam tersebut sebagian karyawan di RSUD Darsono mengikuti kegiatan menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 RI.

“Insyaallah tidak mempengaruhi kondisi pasien, baik Rawat Inap, Rawat Jalan maupun IGD-nya, hanya kegiatan jalan sehat santai, disertai display dan kedua pemberian hadiah, dan itu hanya melibatkan 60 persen karyawan/karyawati RSUD dr Darsono,”kata dr Iman Darmawan.

Dengan rincian, total dari jumlah karyawan 600 di RSU dr Darsono, 40 persen tetap melakukan pelayanan seperti biasa.

Sebab sekitar 60 persen yang mengikuti kegiatan jalan sehat santai yang waktunya juga selesai pada pukul 08.00 WIB.

Namun demikian, dr Iman juga meminta maaf jika ada keluhan dari keluarga pasien terkait pelayanan di RSUD dr Darsono Pacitan.

“Kalaupun ada keluhan pasien atau keluarga pasien mohon maaf dan pangapunten,”pungkasnya.