Persiapan UN 2016 di Pacitan Sudah 90 Persen

oleh -0 Dilihat

Pacitanku.com, PACITAN – Persiapan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat di Kabupaten Pacitan sudah 90 persen.

Menurut Kepala Bidang SMP/SM Dinas Pendidikan Pacitan, Mahmud, sisa 10 persen persiapan UN tinggal masalah distribusi ke lokasi ujian. Seperti misalnya pendistribusian soal di sekolah pelosok terhambat longsor.

Nantinya di setiap lokasi unas, peserta berjumlah 20 orang dan mendapat tipe soal berbeda. ‘’Hal ini meminimalisir dugaan kecurangan yang dilakukan peserta UN,’’ tandasnya, baru-baru ini.

Mahmud menjelaskan, naskah soal UN sudah mulai didistribusikan ke sub rayon mulai Kamis (31/3) lalu. Pendistribusian diawasi dan dikawal ketat oleh polisi. Selain polisi, dan petugas dari dindik juga ada ada tim pengawas independen dari perguruan tinggi (PT) yang dilibatkan. Naskah soal akan diamankan di kantor polsek selama dua malam.


Selanjutnya, kata Mahmud, naskah UN kemudian akan diambil kepala sekolah yang menyelenggarakan unas dengan didampingi pengawas dan pihak kepolisian pada Senin (4/4) mulai pukul 05.30.

Ia memastikan tidak ada kekurangan naskah soal UN pada tahun ini. Meski demikian, dia tetap meminta kepada setiap sub rayon untuk menghitung ulang naskah soal UN sebelum dipakai untuk ujian.

 ‘’Semuanya sudah dihitung, tidak ada kekurangan, untuk distribusi kami minta sub rayon menggunakan mobil bak tertutup. Supaya soal tidak kena air hujan,’’ ujar Mahmud.

Sebagai informasi, UN SMA/sederajat di Pacitan pada tahun ini  diikuti sebanyak 5.596 siswa. Rinciannya, 3.426 siswa SMK, 1.291 siswa SMA dan 667 siswa MA. Sedangkan, unas  akan diselenggarakan di 41 sekolah yang terbagi dalam 5 subrayon.

Lima di antaranya adalah sekolah penyelenggara unas berbasis komputer (UNBK), yaitu  SMKN 1 Pacitan, SMKN 2 Pacitan, SMKN 3 Kebonagung, SMKN 2 Donorojo dan SMK Diponegoro Tulakan. (her/yup/RAPP002)

Sumber: Radar Madiun