Kampanye Safety Riding Iringi Kirab Piala WTN Pacitan

oleh -2 Dilihat
Piala WTN 2016 dikirab keliling Pacitan. (foto: Doc Info Pacitan)
Piala WTN 2016 dikirab keliling Pacitan. (foto: Doc Info Pacitan)

Pacitanku.com, PACITAN – Sehari setelah mendapatkan penghargaan Piala Wahana Tata Nugraha (WTN) tahun 2016 pada Selasa kemarin, hari ini Rabu (1/2/2017) digelar kirab Piala WTN sekaligus pelaksanaan kampanye safety riding dengan start di Pendopo Kabupaten Pacitan.

Iring-iringan kirab langsung dipimpin oleh Bupati Indartato setelah sebelumnya digelar apel penyerahan Piala WTN ke Bupati. Selanjutnya piala WTN diletakkan diatas mobil bak terbuka milik Dinas Perhubungan (Dishub) Pacitan. Iring-iringan kirab diikuti oleh puluhan motor yang terdiri dari unsur Kepolisian Resor Pacitan, Dishub dan sejumlah pejabat Pemkab.

Para peserta kirab yang terdiri dari para Polisi Wanita (Polwan) dan pegawai Dishub tersebut yang mengiringi piala WTN dengan kendaraan roda dua dan melakukan kampanye safety riding start dari depan Pendopo keliling kota.

Peserta kampanye safety riding dan kirab Piala WTN 2016 dikirab keliling Pacitan. (foto: Doc Info Pacitan)

Sebagai informasi, safety riding adalah cara berkendara yang aman dan nyaman baik bagi pengendara itu sendiri maupun terhadap pengendara lain. Nah, para peserta kirab ini sendiri memperhatikan poin-poin didalamnya, yakni kelengkapan kendaraan bermotor standar.




Kaca spion wajib ada dua buah di kiri dan kanan. Kemudian lampu depan, lampu rem, riting kiri-kanan, klakson yang berfungsi. Selanjutnya STNK dan SIM selalu siap / tidak expired, Plat Nomor depan belakang, kemudian sepanjang jalan mematuhi peraturan lalu lintas serta sabar dan sopan dalam berkendara.

Diinformasikan sebelumnya di Pacitanku.com, Kabupaten Pacitan berhasil meraih penghargaan WTN tahun 2016 di bidang lalu lintas dari Kementerian Perhubungan RI. Penghargaan WTN 2016 tersebut diserahkan oleh Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Pudji Hartanto Iskandar kepada Wakil Bupati Pacitan Yudi Sumbogo di Jakarta pada Selasa 31 Januari 2017.

Bupati Pacitan Indartato di Pacitab, Rabu mengatakan, tahun ini Kabupaten Pacitan menerima WTN bidang lalu lintas untuk kategori Kota Kecil.

Menurut dia, pencapaian itu tidak lepas dari kerja keras Pemkab Pacitan dalam menata daerahnya secara menyeluruh, terutama lalu lintas jalannya.”Saya menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berpartisipasi aktif, sehingga Kabupaten Pacitab bisa menerima penghargaan Wahana Tata Nugraha berturut-turut,” kata Indartato Rabu (1/2/2017).

Ia berharap apa yang telah diraih saat ini bisa dipertahankan. Pihaknya juga meminta masyarakat Kabupaten Pacitan untuk terus berpartisipasi mendukung kelancaran serta ketertiban dalam berlalu lintas.

Seperti diketahui, penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) adalah penghargaan yang diberikan Pemerintah Republik Indonesia kepada kota-kota yang mampu menata transportasi publiknya dengan baik. Penghargaan tersebut diberikan setiap tahun.

Turut hadir dalam kampanye safety riding dan kirab tersebut Wakil Bupati Yudi Sumbogo, Ketua DPRD Ronny Wahyono, Kepala Dishub Wasi Prayitno, Kasatlantas AKP Jumianto Nugroho,Kepala Kejaksaan Negeri Pacitan Rusli dan sejumlah pejabat di Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kabupatn Pacitan. (RAPP002)