Pemkab Pacitan Prioritaskan Pemulihan Fasum Pasca Banjir dan Longsor

oleh -0 Dilihat
Bupati Indartato saat meninjau jembatan terdampak banjir di Desa Kembang dan Sirnoboyo Kecamatan Pacitan, Selasa (17/11/2020). (Foto: Humas Pemkab Pacitan)

Pacitanku.com, PACITAN – Pemerintah kabupaten (Pemkab)  Pacitan segera melakukan pemulihan fasilitas umum (Fasum) pasca terjadinya banjir dan tanah longsor, Minggu, (15/11). Sejumlah infrastruktur vital yang rusak menjadi prioritas penanganan agar tidak mengganggu aktifitas masyarakat.

“Untuk antisipasi agar transportasi  serta aktifitas masyarakat tetap bisa berjalan kita akan segera tangani  meskipun sifatnya darurat,”kata Bupati Indartato saat meninjau jembatan terdampak banjir di Desa Kembang dan Sirnoboyo Kecamatan Pacitan, Selasa (17/11/2020) dikutip dari siaran pers Humas Pemkab Pacitan.

Seperti diketahui, hujan deras yang mengguyur wilayah Pacitan akhir pekan kemarin menyebabkan terjadinya banjir. Salah satunya banjir anak sungai Grindulu yang membelah wilayah Desa Sirnoboyo dan Kembang. Derasnya arus menyebabkan  dua jembatan di wilayah tersebut terancam ambrol akibat pondasi  tergerus air.

Bahkan, Jembatan yang menghubungkan Desa Kembang dan Sirnoboyo itu terpaksa ditutup karena berbahaya untuk lewat kendaraan maupun masyarakat.

Pemerintah kata bupati akan mengupayakan penanganan segera akses penghubung tersebut meskipun bersifat sementara atau darurat.

Perbaikan permanen belum bisa dilaksanakan dalam waktu dekat karena mempertimbangkan cuaca yang masih musim penghujan. Selain itu juga tidak tersedianya biaya mengingat sudah memasuki akhir tahun penganggaran.

“Kita akan melihat kondisi anggaran dulu, namun, untuk pembangunan permanen kita tetap usulkan ke pemerintah lebih atas,”ujarnya.

Gerak cepat dilakukan Pemkab untuk mengatasi banyaknya fasilitas umum yang rusak akibat bencana. Selang sehari terjadi banjir, jembatan Banjarejo yang putus mulai dilakukan pemulihan darurat. Demikian pula dengan Tanggul sungai yang jebol di Desa Purwoasri Kecamatan Kebonagung.

Video Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Titik di Kebonagung Diterjang Longsor dan Banjir

No More Posts Available.

No more pages to load.