Pakar dan Akademisi Sambut Baik Pelaksanaan UN Online

oleh -1 Dilihat
try out UN Online (Foto : Luqman)
try out UN Online (Foto : Luqman)
try out UN Online (Foto : Luqman)
try out UN Online (Foto : Luqman)

Pacitanku.com, PACITAN – Beberapa kalangan menyambut baik kebijakan pelaksaan ujian dengan memanfaatkan jaringan internet atau yang dikenal UN Daring (UN dalam jaringan internet) atau online. Menurut pemerhati anak, Seto Mulyadi, kegiatan itu harus disiapkan dengan baik oleh pemerintah daerah.

“Ini baik dan mohon dipersiapkan dengan baik oleh pemda, dilatih semua mekanisme secara ‘online’,” ujarnya, Kamis (2/4/2015).

Pria ang akarab disapa Kak Seto ini juga mengingatkan UN bukan satu-satunya penentu kelulusan pada anak sekolah, namun hal itu juga tidak dapat diabaikan dalam sistem pengajaran. Selain UN, harusnya juga diperhatikan angka rapor anak-anak.

Ia juga meminta agar anak-anak tidak stres menghadapi UN yang akan berlangsung April ini, sehingga mereka bisa belajar dengan baik, menggunakan waktu dengan lebih bijak, sehingga nantinya saat ujian berlangsung siap.

Sementara, Muhammad Luqmanul Hakim, salah satu guru SMK di Pekalongan mengaku senang dan konsep UN Online ini. “ Saat ini saya sedang jaga Try Out Ujian Nasional Online di SMK Muhammadiyah Kajen Kabupaten Pekalongan, Ujian Nasional Online ini, saya pikir efektif untuk meminimalkan kecenderungan siswa untuk mencontek,” paparnya.

Sebagaimana diketahui, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengembangkan UN dengan “Computer Based Test” (CBT) atau UN berbasis komputer yang memanfaatkan jaringan internet (daring/online). (RAPP002/Ant/Gulalives)