Resmi Diwisuda, 282 Lulusan STKIP PGRI Pacitan Diharapkan Terus Update Ilmu

oleh -2 Dilihat
SIAP BERKARYA. Mahasiswa STKIP PGRI Pacitan menjalani proesesi wisuda. (Foto: Dok. STKIP PGRI Pacitan)

Pacitanku.com, PACITAN – Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) PGRI Pacitan resmi mewisuda 282 lulusan dari tujuh program studi pada Rabu (19/9/2018) lalu di Kampus STKIP PGRI Pacitan.

Ketua STKIP PGRI Pacitan Sri Iriyanti dalam amanatnya menyatakan bahwa usai menyandang gelar Sarjana Pendidikan, wisudawan yang akan menjadi alumni ini diharapkan dapat terus update ilmu, wawasan, dan keterampilan yang dimiliki.

“Update ilmu dilakukan melalui pendidikan formal maupun nonformal dengan tetap menjaga nama baik almamater,”kata dia, seperti dikutip Pacitanku.com dari laman STKIP PGRI Pacitan pada Jumat (21/9/2018).

Pada wisuda sarjana ke-19 ini, pertama kalinya dua program studi, yakni program studi Pendidikan Informatika (PI) dan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) meluluskan mahasiswa. Sehingga tahun 2018 ini semua program studi di STKIP PGRI Pacitan telah memiliki lulusan.

Sementara, Guru besar Universitas Negeri Surabaya (Unesa) Supari Muslimyang berkesempatan memberikan pidato ilmiah dalam acara wisuda, memompa wisudawan untuk terus melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya.

“Karena sejatinya kita belajar itu sepanjang hayat. Bahkan di negara maju saat ini sudah dikembangkan fasilitas yang menunjang lifelong learning,”katanya.

Harapan untuk terus berkarya dan mengabdi juga disampaikan Ketua PGRI Jawa Timur, Ichwan Sumadi, dan Bupati Pacitan, yang diwakili Wakil Bupati Yudi Sumbogo.

Dari 282 lulusan, sebanyak 153 mahasiswa mendapat predikat cumlaude. Sedangkan 7 mahasiswa peraih IPK terbaik masing-masing program studi mendapatkan piagam penghargaan dari Ketua STKIP PGRI Pacitan.

Mahasiswa tersebut adalah Endang Wulandari IPK 3,90 (Prodi Pendidikan Sejarah), Livi Kusuma Dariyanti IPK 3, 91 (Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia), Siska Malikah IPK 3,89 (Prodi Pendidikan Matematika), Tifa Rizqi Amanda IPK 3,89 (Prodi Pendidikan Bahasa Inggris).

Kemudian Agus Srianto IPK 3,84 (Prodi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi), Dwi Nur Cahyani IPK 3,77 (Prodi Pendidikan Informatika), dan Sofwa Zahrotul Humaira IPK 3,92 (Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar). (RAPP002)