Kunjungi PLTU Sudimoro, Sartono Kampanyekan Hemat Energi

oleh -0 Dilihat

Pacitanku.com, SUDIMORO – Usaha untuk hemat energi secara nasional terus dilakukan oleh berbagai pihak. Salah satunya dilakukan oleh anggota Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI), Sartono Hutomo saat melakukan kunjungan ke PLTU Pacitan, yakni Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) di Teluk Bawur, Sudimoro, Pacitan, baru-baru ini.

Menurut legislator Partai Demokrat ini, gerakan hemat energi harus dilakukan di semua lingkungan masyarakat. “Hemat Energi adalah sebuah kebutuhan bersama demi pemerataan energi listrik di Indonesia,” tandasnya.

Lebih lanjut Sartono  juga berpesan agar selalu menjaga dan merawat keberadaan PLTU. “Sepatutnya kita bersyukur karena kita masih diberikan kekuatan dan kesehatan sehingga masih bisa menikmati manfaat PLTU hingga sekarang,” tambahnya.

Menurutnya, saat ini Pacitan lebih maju dari ketersediaan pasokan listriknya, untuk itu dia menghaturkan rasa terimakasih kepada PLN yang sudah membangun PLTU Sudimoro.”Pembangunan proyek PLTU ini guna mengejar pasokan tenaga listrik yang akan mengalami defisit sampai beberapa tahun mendatang, serta menunjang program diversifikasi energi untuk pembangkit tenaga listrik ke non bahan bakar minyak (BBM) dengan memanfaatkan batubara berkalori rendah,” jelasnya.




Seperti diketahui, PT PLN (Persero) telah mendapatkan mandat melalui Peraturan Presiden RI Nomor 71 tahun 2006 untuk melakukan percepatan pembangunan PLTU dengan menggunakan batubara di Jawa dan di luar Jawa hingga mencapai total kapasitas 10 ribu MW yang tersebar di seluruh Indonesia, atau yang dikenal dengan sebutan Fast Track Program tahap 1 (FTP-1).

Proyek-proyek ini dibangun untuk menunjang penyediaan tenaga listrik serta program diversifikasi energi pembangkit listrik ke non BBM. Nantinya produksi energi listrik di PLTU ini akan disalurkan ke jaringan Jawa Bali melalui Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT).

PLTU Sudimoro sendiri merupakan bagian dari proyek percepatan pembangunan tenaga listrik 10 ribu MW tahap pertama. Lokasi Proyek PLTU 1 Jatim, Pacitan terletak di laut selatan pulau Jawa, Desa Sukorejo, kecamatan Sudimoro, sekitar 30 km arah timur Pacitan.

Pemancangan tiang pertama pembangunanya dimulai sejak tahun 2007 lalu. PLTU ini memiliki berkapasitas 2 x 315 MW dan dibangun dengan  anggaran sekitar Rp 2,95 triliun. Jika sudah beroperasi penuh, diharapkan pasokan listrik Jawa-Bali tidak akan mengalami defisit lagi.

Pembangunan proyek PLTU tersebut guna mengejar pasokan tenaga listrik yang akan mengalami defisit sampai beberapa tahun mendatang, serta menunjang program diversifikasi energi untuk pembangkit tenaga listrik ke non bahan bakar minyak (BBM) dengan memanfaatkan batubara berkalori rendah (4200 kcal/kg).

Turut hadir dalam pertemuan dalam rangka kunjungan kerja (KK) tersebut diantaranya Direktur Operasional II Pembangkit Jawa Bali (PJB) Miftahul Jannah, Senior Manager Region JBTB Suroso, General Manager UBJOM Ardi Nugroho dan Camat Sudimoro. (RAPP002)