Kembangkan Bakat Siswa, MTs Pembangunan Kikil Arjosari Gelar Al-Fattah Multitalent Competition

oleh -245 Dilihat
Pondok Pesantren Al-Fattah Kikil, Arjosari, Pacitan kembali mengadakan ajang bergengsi, AMC (Al-Fattah Multitalent Competition) yang digelar oleh MTs Pembangunan. (Foto: Nur Azizah/Pacitanku)

Pacitanku.com, ARJOSARI – Pondok Pesantren Al-Fattah Kikil, Arjosari, Pacitan kembali mengadakan ajang bergengsi, Al-Fattah Multitalent Competition (AMC) yang digelar oleh MTs Pembangunan.

Event yang berlangsung pada Sabtu (26/10/2024) sampai dengan Minggu (27/10/2024) ini diikuti pelajar tingkat SD/MI sederajat di Kabupaten Pacitan.

Kompetisi ini memasuki tahun kedua penyelenggaraan, dengan tujuan mengembangkan bakat dan minat siswa dalam bidang seni, olahraga, dan islami.

Kepala Mts Pembangunan, KH. Hamka Hakim, Lc., M. Hum, menyampaikan bahwa AMC diharapkan dapat menjadi wadah bagi siswa-siswa muda untuk menyalurkan bakat mereka serta membangun rasa percaya diri.

“Kompetisi ini bukan hanya soal menang atau kalah, tetapi tentang bagaimana mereka mengembangkan diri dan menjalin hubungan baik dengan peserta lain,”kata dia.

Lebih lanjut, KH Hamka mengatakan pada AMC 2024 menghadirkan berbagai kategori lomba, di antaranya news anchor, bola voli mini, pildacil, MTQ, puisi, storytelling, dan festival rebana klasik.

Pondok Pesantren Al-Fattah Kikil, Arjosari, Pacitan kembali mengadakan ajang bergengsi, AMC (Al-Fattah Multitalent Competition) yang digelar oleh MTs Pembangunan. (Foto: Nur Azizah/Pacitanku)

Kategori tersebut mencakup berbagai aspek, mulai dari kemampuan berbicara, seni, hingga olahraga.

“Selain pengembangan bakat, kami juga ingin acara ini mempererat silaturahmi antar-lembaga pendidikan dan menjadi sarana bagi generasi muda untuk berprestasi,” tambah KH. Hamka Hakim.

Melihat antusiasme peserta yang terus meningkat, KH. Hamka menyatakan rencana untuk menjadikan AMC Al-Fattah Multitalent Competition sebagai acara tahunan di masa mendatang.

Salah satu panitia AMC, Dian Al Ansori mengungkapkan salah satu tantangan panitia yakni informasi event ini belum bisa tersampaikan menyeluruh ke semua SD/MI.

Maka panitia terus berupaya dan berharap semoga dengan tersebarnya berita ini kedepan akan lebih banyak lagi yang mengikuti event AMC.

“Dengan adanya AMC, Pondok Al-Fattah Kikil berharap bisa terus berkontribusi dalam membangun generasi muda yang berdaya saing, kreatif, dan mampu menjalin kerjasama yang baik antar pelajar di Kabupaten Pacitan,”katanya.

Lihat juga berita-berita Pacitanku di Google News, klik disini.

No More Posts Available.

No more pages to load.