Prabowo dan Anies, Dua dari Tiga Bacapres RI Sudah ke Pacitan, Temui SBY Hingga ke Pondok Tremas

oleh -1 Dilihat
TEMUI SBY di Pacitan. Dua Bacapres RI, Prabowo dan Anies bertemu SBY di Pacitan belum lama ini. (Foto: Dok tim media Prabowo dan dok tim media Anies Baswedan)

Pacitanku.com, PACITAN – Jagad perpolitikan tanah air enam bulan jelang masa pemilihan umum pada bulan Februari 2024 mendatang semakin menghangat.

Sebagai informasi, ada tiga bakal calon Presiden (Bacapres) RI yang hingga saat ini sudah mendeklarasikan akan maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres), yakni Prabowo Subianto, Anies Rasyid Baswedan dan Ganjar Pranowo.

Prabowo sementara ini diusung koalisi Partai Gerindra dan PKB, Anies Baswedan diusung koalisi Partai Nasdem, Partai Demokrat dan PKS, dan Ganjar Pranowo diusung PDI Perjuangan dan PPP.

Yang unik, dua dari tiga Bacapres RI tersebut, yakni Prabowo Subianto dan Anies Rasyid Bawedan mengunjungi Pacitan yang merupakan kampung halaman Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Kedua Bacapres tersebut bahkan sudah melakukan sejumlah agenda di Pacitan, salah satunya adalah bertemu dan berdiskusi dengan SBY.

Prabowo lebih dulu berkunjung ke Pacitan pada Sabtu (20/5/2023). Kunjungan pria yang juga Menteri Pertahanan itu adalah dalam rangka bertemu SBY, menyerahkan bantuan kendaraan operasional ke Babinsa dan ke Pondok Pesantren Tremas.

SEMARAK. Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengunjungi Pacitan pada Sabtu (20/5/2023) di Pacitan dan membagikan ratusan sepeda motor kendaraan operasional untuk Babinsa. (Foto: Sulthan Shalahuddin/Pacitanku)

“Tadi saya sempat berjumpa dengan Pak SBY sebagai senior saya. Kita dulu sama-sama pernah bertugas dan berasal dari pendidikan Akademi Militer, Magelang. Jadi Saya dan Pak SBY saling menyambung rasa dan melanjutkan suatu persahabatan, suatu tali silaturahmi,”kata Prabowo, saat itu.

Prabowo juga mengunjungi Koramil 0801/01 Pacitan dan menyapa keluarga besar TNI AD dan memberikan bantuan ratusan kendaraan operasional untuk Babinsa. Pada hari yang sama, Prabowo juga menghadiri acara tausiyah kebangsaan kepada para santri di Pondok Pesantren Tremas, Arjosari.

“Pacitan ini tempat lahirnya banyak pemimpin-pemimpin besar. Salah satunya, Ulama memiliki peran penting dalam kehidupan berbangsa. Peran pesantren, Kyai, Ulama dalam perjuangan kemerdekaan melawan penjajah juga sangat besar dan sangat penting,”kata Prabowo saat di Tremas.

Giliran Anies temui SBY

Anies bertemu SBY di Pacitan pada Kamis (1/6/2023) lalu. (Foto: Dok. FB Anies Baswedan)

Selang 11 hari kemudian, yakni pada Kamis (1/6/2023), Bacapres dari koalisi perubahan untuk persatuan, Anies Baswedan menyambangi Pacitan. Anies ke Pacitan bertemu dengan SBY di kawasan museum dan galeri seni SBY-Ani di Kelurahan Ploso, Pacitan.

Kedatangan Anies dikabarkan melaporkan bakal calon wakil Presiden yang kelak akan diusung koalisi perubahan mendampingi Anies Baswedan. Namun demikian rupanya Anies juga memiliki beberapa agenda selama di Pacitan. Seperti kulineran bersama Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) hingga berkeliling di museum dan galeri seni SBY-Ani.

Dalam kesempatan itu, Anies didampingi direktur museum SBY dan galeri seni Ani Ossy Dermawan berkeliling melihat museum yang dibangun sejak Februari 2020 lalu.

“Sejarah dan kisah juang Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sejak muda hingga memimpin Republik ini selama 10 tahun pasti mengandung nilai dan inspirasi. Semua itu dirangkum dengan sangat hebat dan dahsyat di Museum & Galeri SBY-ANI yang berada di Pacitan, Jawa Timur,”kata Anies, mengutip laman instagramnya.

Lebih lanjut, Anies mengungkapkan museum SBY dan galeri seni Ani yang dibangun di kawasan JLS Pacitan di kelurahan Ploso ini menyuguhkan hal yang luar biasa.

“Kami melihat dari dekat proses finalisasi pembangunan Museum dan Galeri SBY-ANI ini yang memang luar biasa. Ini sebuah museum yang sangat kaya dengan pesan, pengalaman, dan pelajaran,”ujar dia.

Menurut Anies, museum dan Galeri SBY-ANI akan menjadi catatan sejarah penting untuk melangkah ke depan.

Pacitan lumbung suara Prabowo

Dalam edisi dua Pilpres terakhir, Pacitan menjadi lumbung suara bagi Prabowo Subianto. Pada Pilpres 2014 lalu, saat itu Prabowo yang berpasangan dengan Hatta Rajasa meraup dukungan sebanyak 205.365 suara atau 65,4 persen, sedangkan Jokowi-JK hanya mendulang 112.332 suara atau 34,6 persen.

Sedangkan pada edisi Pilpres tahun 2019 lalu, Prabowo yang berpasangan dengan Sandiaga Uno kembali menang telak di Pacitan, dimana Prabowo-Sandi mendapatkan 230.810 suara  atau 67,51 persen, sementara rivalnya Jokowi-Ma’ruf Amin saat itu meraih 116.196 suara  atau 33,49 persen.

Namun demikian, diprediksi pada Pilpres 2024 ini, ada pergeseran suara Prabowo di Pacitan. Hal itu mengingat saat ini partai politik (Parpol) mayoritas di Pacitan, yakni partai Demokrat resmi mendukung Anies Baswedan dalam Pilpres 2024.

No More Posts Available.

No more pages to load.