Sempat Naik, Harga Daging Ayam Berangsur Turun Saat Ramadan Pekan Pertama

oleh -12 Dilihat
Pedagang ayam potong di Pasar Minulyo, Didik. (Foto: Putro Primanto/Pacitanku)

Pacitanku.com, PACITAN – Harga daging ayam sebagai salah satu komoditi kebutuhan pokok warga berangsur turun pada pekan pertama bulan Ramadan.

Sebelumnya, pada masa prepegan atau jelang Ramadan pekan lalu, komoditi daging ayam sempat menyentuh angka Rp40 ribu per kilogram. Kini harga pun berangsur normal.

Salah satu pedagang ayam potong di pasar Minulyo Pacitan, Didik, menjelaskan jika saat ini harga daging ayam bervarisasi, dimana harga mengalami penurunan dengan kisaran harga Rp35 ribu per kilogram.

“Ini sudah turun mas jika di banding prepegan, sekarang sudah Rp 35 ribu per kilogram. Dan bervariasi harganya di kisaran itu,”ujar dia, saat ditemui pada Ahad (25/3/2023) di Pasar Minulyo Pacitan.

Lebih lanjut, Didik juga menjelaskan meski sudah menurun, namun permintaan di pasaran juga belum ada kenaikan signifikan. “Belum signifikan mas permintaan, puasa ini saja masih belum ada kenaikan permintaan,”ujarnya.

Tak hanya itu, meski mengalami penurunan, Didik mengatakan ada kemungkinan permintaan meningkat jelang Lebaran sekitar pekan ketiga Ramadan.

“Prepegan kan baru saja mas, jadi biasanya masyarakat belum banyak yang membeli kembali. Puasa pekan ketiga sampai idul fitri nanti biasanya baru meningkat permintaan mas,”pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.