Ketua KPU Pacitan: Pemilih Pemula dan Pemilih Muda Bisa Menjadi Agen Sosialisasi Pemilu 2024

oleh -0 Dilihat
Ketua KPU Pacitan 2019-2024 Sulis Styorini

Pacitanku.com, PACITAN – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pacitan Sulis Styorini menyebut jajarannya menjadikan pemilih muda dan pemilih muda menjadi salah satu target sosialisasi Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan serentak 2024. Apa alasannya?

Perempuan yang akrab disapa Rini ini mengungkapkan para pemilih muda dan pemilih pemula menjadi sangat potensial untuk mengedukasi masyarakat terkait Pemilu dan Pemilihan serentak 2024.

“Pemilih baru atau yang biasa kami menyebutnya pemilih pemula dan pemilih muda juga menjadi target sosialisasi kami, karena pemilih pemula dan pemilih muda ini sangat potensial untuk mengedukasi masyarakat terkait Pemilu serentak,”kata Rini saat berbincang dalam Podcast Kertas Kosong Pacitanku TV, beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut, Rini mengungkapkan alasan kenapa KPU sangat concern terhadap pemilih muda dan pemilih pemula ini. Salah satu yang menjadi alasan adalah para pemilih muda dan pemilih pemula itu bisa menjadi agen dari KPU untuk meneruksan indormasi-informasi dari KPU.

“Mereka bisa menjadi agen darri informasi yang KPU miliki terkait Pemilu, karena pemilih muda dan pemilih pemula mereka umumnya rata-rata mereka melek teknologi, sehingga kita tahu bahwa sosialisasi menggunakan teknologi menjadikan distribusi informasi jauh lebih cepat,”jelasnya.

Memang, kata Rini, setiap sosialisai yang dilakukan KPU itu disesuaikan dengan cara dan metode tersendiri. Misalnya, bagi warga yang agak susah terpapar oleh teknologi informasi.

“Perbedaan geografis, kelompok marjinal, seperti itu, intinya sosialisasi ke semua lapisan kita sasar, dengan metodenya sendiri-sendiri kita sesuaikan denga mereka,”ujar dia.

Khusus untuk pemilih pemula, Rini juga memastikan pihaknya akan terus concern untuk menjadikan mereka sebagai agen sosialisasi Pemilu. Termasuk, kata dia, diantaranya adalah pendampingan KPU terhadap kegiatan pesta demokrasi Pemilihan Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS).

“Kalau di sekolah, untuk beberapa kali kami mendampingi Pemilos di beberapa SLTI itu beberapa kali, dan ada beberapa SLTA yang datang ke KPU untuk paling tidak untuk pelaksanaan Pemilos di sekolah itu sudah mendekati azas Luber Jurdil,”pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.