Pacitan Siaga Bencana, BPBD Siapkan Simulasi Perpindahan Alat

oleh -0 Dilihat
Sekretaris DPRD Pacitan Didik Alih Wibowo. (Foto: Putro Primanto)

Pacitanku.com, PACITAN – Ibarat peribahasa sedia payung sebelum hujan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pacitan tengah mempersiapkan simulasi pemindahan alat.

“Jadi kita sedang koordinasi dengan OPD-OPD untuk merencanakan terkait simulasi pergeseran peralatan-peralatan,”kata Kepala pelaksana (Kalak) BPBD Pacitan Didik Alih Wibowo, baru-baru ini.

Menurut Didik, peralatan yang dimaksud dapat berupa alat berat, instalasi portabel, dan berbagai peralatan lainnya.

”Kegiatan itu adalah belajar menggeser alat dalam satu komando, seperti simulasi tapi peralatan,”ujarnya.

Untuk itu, Didik mengatakan untuk titik kumpul nantinya direncanakan di Pasar Pon, Ponggok Pacitan. Mengingat lokasi tersebut sangat strategis untuk menjadi homebase peralatan.

”Lokasinya di pasar pon, yang jelas terlindung terdapat dua akses jalan dan mudah dikenali masyarakat,”ujar dia.

Lebih lanjut, Didik mengungkapkan, jika kegiatan tersebut dimaksud agar semua siaga dalam menghadapi potensi bencana di Pacitan.

“Kalau berbicara potensi tsunami tentu Allah SWT yang tahu, tapi kita persiapkan, ya yang penting siap saja,”pungkasnya.

Pewarta: Putro Primanto
Editor: Dwi Purnawan

Video Blak-Blakan BPBD Part #2: Mengenal Potensi Bencana di Pacitan, dari Gempa Hingga Kekeringan

No More Posts Available.

No more pages to load.