KPK Cegah Korupsi Lewat Perbaikan Sistem Pemerintahan

oleh -0 Dilihat

Pacitanku.com, PACITAN – Ketua ‎ Tim Koordinasi dan Supervisi (Korsupgah) Pencegahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jawa Timur, Arif Nur Cahyo mengungkapkan pihaknya terus mendorong perbaikan sistem pemerintahan di daerah, karena ini langkah awal untuk mencegah terjadinya tindak pidana korupsi.

“Kedatangan kami guna melakukan monitoring dan evaluasi rencana aksi pencegahan pemberantasan korupsi terintegritas yang sudah ditandatangani bersama antara Gubernur dengan Ketua DPRD Jatim pada tanggal 10 Juli lalu, kita akan melihat bagaimana mengintegritaskan antara sistem dan SDM di Pemkab Pacitan,” katanya Rabu (23/8/2017) di Pendopo Kabupaten Pacitan.

Dikatakan Arif, korupsi terjadi bukan hanya berlangsung pada tataran pelaksanaan, namun sejak proses perencanaan praktik-praktik rasuah itu sudah mulai ditata.

Sehingga, menurutnya, KPK melihat sejauh mana implementasi perencanaan secara elektronik (e-planning) dan penganggaran (e-budgeting) di Pemkab Pacitan ini apakah sudah terintegrasi atau belum.




Arif meminta agar dapat memperbaiki manajemen aset daerah, dan tentunya optimalisasi pendapatan asli daerah dengan dukungan sistem e-Planing dan Budgeting, karena kalau aset tidak tercatat dengan baik bisa menimbulkan negatif kepada kepala daerah.

“Sistem e-planning dan e-budgeting secara terintegritas akan lebih transparan dan akuntabel dalam pelaksanaannya nanti,”tukasnya.

Hal itu, kata Arif, akan lebih memudahkan masyarakat dalam melakukan pengawasan atas progres-progres pembangunan serta pelaksanaan APBD. “Intinya dengan sistem-sitem tersebut akan ada transparansi antara perencanaan dan penganggaran,” pungkasnya.