Apel Operasi Ramadniya Semeru 2017, Polres Pacitan Fokus Pengamanan Lebaran 2017

oleh -0 Dilihat
Wabup bersama Wakapolres mengecek kendaraan operasional operasi Ramadniya 2017. (Foto: Sarwono/Pacitanku)
Wabup bersama Wakapolres mengecek kendaraan operasional operasi Ramadniya 2017. (Foto: Sarwono/Pacitanku)

Pacitanku.com, PACITAN – Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Pacitan menggelar apel gelar pasukan “Operasi Ramadniya Semeru 2017” dalam rangka Rangka meningkatkan sinergi  Polri dengan instansi terkait dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Idul Fitri 1438 H, Senin (19/6/2017) di halaman Mapolres Pacitan, Jalan Ahmad Yani nomor 60 Pacitan.

Pimpinan Apel Komisaris Polisi Hendri S saat membacakan amanat Kapolri menuturkan bahwa kegiatan pengamanan tahun ini di fokuskan di tiga hal yakni pengamanan tempat strategis, pengamanan kegiatan ibadah dan pengamanan arus balik Lebaran.

“Selain itu, potensi kerawanan yang harus selalu dimonitor antara lain pencurian dengan pemberatan/pencurian kendaraan bermotor dan teror, untuk mengantisipasi aksi teror bisa melaksanakan pengamanan dengan intelijen dan selalu berkoordinasi dengan instansi lain,”kata pria yang juga Wakil Kepala Polres Pacitan ini.

Lebih lanjut, Kompol Hendri mengungkapkan bahwa tujuan pelaksanaan operasi Ramadniya ini adalah menumbuhkan rasa aman dan nyaman pada saat pelaksanaan Sholat Idul Fitri maupun Hari raya. “Selain itu terselenggaranya arus lalu lintas yang lancar selama pelaksanaan Hari raya Idul Fitri,”tukasnya.




Sehingga, kata Kompol Hendri, kepada seluruh jajaran peserta, dia berharap untuk selalu menngkatkan kesiap siagaan dan kewaspadaan sehingga bisa cepat merespon setiap permasalahan yang ada. “Siapkan mental dan peralatan yang diperlukan demi pelaksanaan tugas, laksanakan tugas denga penuh tanggun jawab dan keiklasan,”pungkasnya.

Usai memimpin apel, Wakapolres bersama Wakil Bupati Yudi Sumbogo didampingi Kepala Dishub Wasi Prayitno melakukan pemeriksaan kendaraan operasional yang akan digunakan petugas untuk melaksanakan operasi.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Wabup Yudi Sumbogo, Kasatpol PP Pacitan Supardiyanto, Kepala Kesbangpol Suharyanto, Kepala Diskominfo Widy Sumardji, Kepala Dishub Wasi Prayitno, Pa Sandi Kodim 0801 Pacitan, Letda Infanteri Irwan, Roy Sugara Jasa Marga Pacitan, Kepala Disparpora Endang Surjasri, Pujono dari Orari.

Adapun, peserta apel sekitar 200 orang yang terdiri dari Pama Polres Pacitan, Subdenpom & Provos   Polres Pacitan, Kodim 0801 Pacitan, Lantas Polres Pacitan, Shabara Polres Pacitan, Pospam Polres Pacitan, Gab Reskrim dan  Intelkam Polres Pacitan, Dishub Pacitan, Pol PP, RAPI, ORARI, Senkom Mitra Polri Pacitan dan dari Saka Bhayangkara.

Kontributor: Sarwono
Editor: Dwi Purnawan