Pacitanku.com, PACITAN — Di sepertiga akhir Ramadan yang penuh berkah, Pemerintah Kabupaten Pacitan menebar kebaikan melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).
Ratusan mustahik, mulai dari para imam tarawih yang khusyuk memimpin salat, para marbot yang setia menjaga rumah ibadah, hingga anak-anak yatim piatu yang membutuhkan uluran tangan, menerima santunan.
Wakil Bupati Pacitan, Gagarin Sumrambah, secara simbolis menyerahkan santunan tersebut di depan kantor Baznas, kompleks Pendopo Kabupaten.
Senyum sumringah terpancar dari wajah 462 penerima yang terdiri dari beragam kalangan. 375 imam tarawih, 26 marbot masjid, 15 mualaf, 8 kelompok pemberdayaan kambing, 15 marbot Masjid Agung, dan 10 anak yatim piatu, masing-masing menerima santunan sebesar Rp200.000.
Tak hanya itu, Baznas Pacitan juga menyalurkan dana bergulir sebesar Rp2,5 juta kepada 15 pedagang di Pasar Arjowinangun dan Pasar Minulyo. Total dana yang disalurkan mencapai lebih dari Rp126 juta, sebuah bukti nyata kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakatnya.
“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Di bulan Ramadan yang mulia ini, kita isi dengan berbagai amalan saleh, termasuk penyaluran zakat, infak, dan sedekah,”ujar Wabup Gagarin mengutip siaran pers Prokopim Pacitan.
Gagarin juga menekankan pentingnya zakat, infak, dan sedekah dalam ajaran Islam dan pembangunan umat. Wabup berharap, melalui pengelolaan dana ini, program pemerintah dalam pengentasan kemiskinan dan pemerataan ekonomi dapat terwujud.