Masih Banyak Masyarakat Pacitan Lalai dengan Protokol Kesehatan Pencegahan COVID-19

oleh -0 Dilihat
Rachmad Dwiyanto jubir percepatan penanganan COVID-19 di Pacitan. (Foto: Yuniardi Sutondo/Pacitanku.com)

Pacitanku.com, PACITAN– Meski diimbau ribuan kali, namun fakta di lapangan, masih banyak masyarakat bergeming. Mereka tetap saja tak mengindahkan protokol kesehatan saat berada di luar rumah.

Hal itu nampak terlihat dari aktifitas sejumlah pedagang takjil dadakan di tepian jalan-jalan protokol di Pacitan.

Hampir saban sore, saat menjelang berbuka puasa, mereka nampak menggelar dagangannya. Sementara tak sedikit dari mereka yang tidak mengenakan masker.

Begitupun dengan para pembeli. Pantauan wartawan di lapangan, banyak pembeli yang masih berkerumun ketika melakukan transaksi pembelian takjil.

Sementara, hal yang sama juga berlangsung di beberapa pasar tradisional di Pacitan. Para pedagang dan pembeli, masih banyak yang berkerumun dan jarang memakai masker.

Menyikapi fenomena tersebut, juru bicara satuan gugus tugas percepatan penanganan COVID-19 Pemkab Pacitan, Rachmad Dwiyanto, menyampaikan keprihatinan mendalam.

Ia mengimbau, agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan, agar bisa terhindar dari serangan COVID-19.

“Kami hanya bisa memberikan imbauan-imbauan dan pendekatan persuasif kepada mereka. Selebihnya, kesadaran masyarakat yang kami harapkan agar wabah COVID-19 bisa segera berlalu,” tuturnya, Selasa (28/4).

Pewarta: Yuniardi Sutondo
Editor: Dwi Purnawan

No More Posts Available.

No more pages to load.