Survei Poltracking Sebut Khofifah-Emil Ungguli Gus Ipul-Puti

oleh -0 Dilihat
Khofifah-Emil. (Foto: Dok Tim Media Khofifah-Emil)

Pacitanku.com, JAKARTA – Hasil survei lembaga penelitian Poltracking terhadap peta kekuatan elektoral calon gubernur-calon wagub Jawa Timur menunjukkan pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak mengungguli pasangan Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno.

“Survei menunjukkan bahwa berdasarkan pertanyaan dengan simulasi kertas suara, elektabilitas pasangan Khofifah-Emil unggul dari pasangan Gus Ipul-Puti,” ujar Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yudha, dalam keterangan tertulis hasil survei, di Jakarta, Minggu.

Survei Poltracking dilakukan pada 6-11 Maret 2018 dengan menggunakan metode stratified multistage random sampling. Jumlah sampel dalam survei ini adalah 1.200 responden dengan margin of error (+/-) 2,83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Klaster survei ini menjangkau 29 kabupaten dan sembilan kota di seluruh Provinsi Jawa Timur secara proporsional berdasarkan data jumlah populasi pemilih terakhir.

Berdasarkan pertanyaan dengan simulasi kertas suara, elektabilitas pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak 42,4 persen, unggul dari pasangan Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno 35,8 persen, dengan undecided voters 21,8 persen.

“Survei ini menunjukkan bahwa metode pertanyaan dengan responden mencoblos kertas simulasi mempunyai validasi jawaban lebih baik dibandingkan jawaban responden yang disampaikan kepada interviewer survei,” kata Hanta.

Sedangkan dalam pertanyaan kandidat tunggal gubernur (tidak berpasangan), Khofifah Indar Parawansa meraih elektabilitas 42,6 persen atau berada di atas Gus Ipul 39,6 persen.

Sementara itu terkait dengan peta dukungan pemilih, survei ini merekam pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak cenderung unggul pada banyak kategori demografi pemilih.

Berdasarkan peta subkultur pemilih yang terkonsentrasi pada lima wilayah di Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak unggul signifikan pada empat wilayah, yakni Arek (46,6 persen), Madura (47,2 persen), Mataraman (41,8 persen), dan Mataraman Pesisir (47,9 persen). Sementara, Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno unggul di wilayah Tapal Kuda (54,5 persen).

Lebih jauh berdasarkan pilihan calon presiden, responden pemilih Joko Widodo yang jumlahnya 58,5 persen, cenderung lebih banyak memilih Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak (48,8 persen) dibandingkan memilih Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno (38,00 persen).

Pada sisi lain, responden yang memilih Prabowo Subianto (20,1 persen) lebih banyak memilih Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno (47,7 persen) dibandingkan memilih Khofifah Indar Parawansa Emil Elistianto Dardak (40,5 persen). (RAPP002)

No More Posts Available.

No more pages to load.