Asyik, SBY Akan Rayakan Agustusan di Pacitan

oleh -1 Dilihat
Selfie SBY, Ani Yudhoyono, Ibas bersama peserta Kopdar, Rabu (11/3/2015). (Foto : Anung Anindito/Pacitanku)
Selfie SBY, Ani Yudhoyono, Ibas bersama peserta Kopdar, Rabu (11/3/2015). (Foto : Pacitanku.com)
Selfie SBY, Ani Yudhoyono, Ibas bersama peserta Kopdar, Rabu (11/3/2015). (Foto : Anung Anindito/Pacitanku)
Selfie SBY, Ani Yudhoyono, Ibas bersama peserta Kopdar, Rabu (11/3/2015). (Foto : Anung Anindito/Pacitanku)

Pacitanku.com, PACITAN – Presiden RI keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dijadwalkan akan pulang kampung ke Pacitan saat momentum hari kemerdekaan RI ke 70, bulan Agustus 2015 ini. Berdasarkan informasi yang dihimpun Pacitanku.com, SBY akan mudik ke kampung halaman selama tiga hari, terhitung sejak Sabtu (15/8) hingga Senin (17/8).

SBY dijadwalkan tiba di Pacitan dari DI Yogyakarta pada Sabtu (15/8/2015) mendatang dan langsung menggelar kegiatan internal. Kemudian, pria yang saat ini menjadi tokoh internasional tersebut akan melanjutkan agenda mudik di Pacitan dengan melakukan kunjungan kuliner soto kebonagung dan dilanjutkan menyaksikan agenda lomba panjat pinang di Kebonagung pada Ahad (16/8/2015).

Selain itu, masih di hari yang sama, SBY akan melakukan kunjungan ke Pacitan Expo yang menghadirkan produk unggulan dan pasar raktar di alun-alun Pacitan, dan diakhiri dengan agenda kunjungan ke Masjid Agung Darul Falah Pacitan.

Hari terakhir kedatangan SBY ke Pacitan, akan dimanfaatkan suami dari Kristiani Herawati tersebut melakukan kunjungan dan menyaksikan kesenian daerah di Kecamatan Nawangan, dan dilanjutkan upacara 17 Agustus di Monumen Jenderal Soedirman Pakisbaru, dengan mengundang warga setempat. Agenda terakhir SBY dijadwalkan menggelar HUT RI ke 70 di Pendopo Kabupaten Pacitan. (RAPP002)

Jadwal Kunjungan SBY di Pacitan di Bulan Agustus 2015

NoHari/TanggalWaktuKegiatanTempat
1Sabtu 15 Agustus 201515.30 WIBTiba di PacitanPacitan
16.00-17.00 WIBZiarah di TMP PacitanTMP Pacitan
2Ahad 16 Agustus Kunjungan Kuliner Soto KebonagungKebonagung
312.00 WIBNonton Panjat PinangKebonagung
415.00 WIBKunjungan Pameran dan Pesta RakyatPacitan
519.00 WIBSujud SyukurMasjid Agung Pacitan
6Senin 17 Agustus14.00 WIBMenyaksikan Kesenian daerah Kethek OglengNawangan
714.25 WIBUpacara 17 Agustus “Syukuran Kemerdekaan”Nawangan
819.00 WIBResepsi HUT RIPendopo Kabupaten
9Selasa 18 Agustus Kembali ke Jakarta