Sinampurno Resmi Jadi Maskot Pilbup Pacitan, Diharapkan Jadi Pertanda Pesta Demokrasi Sukses

oleh -258 Dilihat
KIRAB. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pacitan meluncurkan mascot, jingle dan tagline Pemilihan Umum Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Pacitan pada Rabu (24/7/2024). (Foto: Dok. Prokopim Pacitan)

Pacitanku.com, PACITAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pacitan meluncurkan maskot, jingle dan tagline Pemilihan Umum Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Pacitan pada Rabu (24/7/2024).

Peluncuran maskot, jingle dan tagline tersebut ditandai dengan perkenalan maskot Pilbup Pacitan, Sinampurno.

Kemudian Jingle Pilkada, serta tagline KPU Kabupaten Pacitan, yakni Gumregah Jumangkah.

Usai dibuka launching maskot pilkada serentak 2024, kemudian dilanjutkan dengan kirab maskot dari Jalan Jaksa Agung Suprapto menuju ke Kantor KPU Pacitan.

Turut hadir sejumlah tokoh Forkopimda Pacitan menghadiri kegiatan tersebut.

Launching Pilbup Pacitan tersebut juga dimeriahkan Flashmob jingle musik sampan dan viasa dewa, tari gambyong, pagelaran reog dan kesenian Ronthek dan UMKM.

Ketua KPU Aswika Budhi Arfandy berharap masyarakat bisa berperan aktif menyukseskan pemilihan kepala daerah 2024.

“Mudah-mudahan bisa menjadi pengingat pada 27 November adalah pesta demokrasi terbesar di Jawa Timur, termasuk di Kabupaten Pacitan,”tandasnya.

Sementara, Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji mengajak semua pihak berperan aktif mengawal pilkada sesuai dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing.

Orang nomor satu di Pacitan itu berharap tahapan pilkada berjalan lancar dan kondusif serta membawa kebaikan dan kemajuan bagi semua.

“Apresiasi untuk KPU dan jajaran, semoga ini jadi pertanda baik untuk kesuksesan pelaksanaan pilkada serentak di Jawa Timur,”ujar Mas Aji.

Selain mascot Pilbup Pacitan, dalam kesempatan itu juga diluncurkan maskot Pilkada serentak Jatim 2024 adalah Si Jali (Jatim Memilih) berwujud burung jalak dengan tagline “Seneng Bareng”.

Lihat juga berita-berita Pacitanku di Google News, klik disini.

No More Posts Available.

No more pages to load.