Aktivis Lingkungan Sayangkan Aksi Foto Selfie di Atas Hiu Terdampar di Pesisir Selatan Pacitan

oleh -1 Dilihat
Tangkapan layar seorang warga selfie di Pantai Wonocaki Ngadirojo. (Foto: Istimewa)

Pacitanku.com, PACITAN – Pasca munculnya berita di beberapa media mainstream dan media sosial terkait hiu paus yang terdampar di pesisir selatan pantai Wonocaki, Ngadirojo Pacitan, muncul rekaman video dan foto amatir yang kurang sedap dipandang.

Pasalnya dalam video tersebut terlihat salah satu masyarakat yang melakukan foto selfie sambil mengangkat satu kaki menginjak ikan hiu yang telah mati.

Baca juga: Dua Hiu Tutul Besar Terdampar di Pantai Tawang Pacitan

Pemerhati lingkungan dan satwa, Slamet Cuboh Hember, menyayangkan kejadian tersebut. Karena menurutnya tidak layak peristiwa itu dimaknai dengan ajang selfie.

“Ya itu kan kejadian yang menyedihkan. Ketika ada ikan perairan dalam yang kemudian terdampar dan mati. Artinya ada sesuatu yang kurang benar di laut sana. Bukan sebagai gagah-gagahan foto selfie,”kata koordinator sahabat Penyu Pacitan, Slamet Cuboh Hember, Selasa (6/09/2022).

Cuboh menegaskan perlu adanya edukasi terkait perlindungan satwa kepada masyarakat luas terutama tentang keanekaragaman hayati laut.

“Repot juga ya. Ketika kemajuan teknologi justru membawa orang hilang etika. Padahal etika media sosial itu sama lho dengan etika kita di lingkungan sosial,”jelasnya pada pewarta.

Sampai berita ini ditulis belum jelas identitas dari warga yang melakukan aksi foto selfie tersebut.

Diberitakan sebelumnya, ada dua hiu paus yang terdampar di pantai Wonocaki kecamatan ngadirojo cukup viral di beberapa media saat ini. Dan dua Hiu tersebut kemudian mati.