Menko PMK Muhadjir Effendy Apresiasi Pembangunan Kampus Utama ISIMU Pacitan

oleh -2 Dilihat
Menteri Koordinator (Menko) Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) RI, Muhadjir Effendy menghadiri groundbreaking pembangunan kampus utama Institut Studi Islam Muhammadiyah Pacitan (ISIMU) pada Sabtu (28/5/2022). (Foto: Sulthan Shalahuddin/Pacitanku)

Pacitanku.com, PACITAN — Menteri Koordinator (Menko) Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) RI, Muhadjir Effendy menghadiri groundbreaking pembangunan kampus utama Institut Studi Islam Muhammadiyah Pacitan (ISIMU) pada Sabtu (28/5/2022) di Desa Sedeng, Kecamatan/Kabupaten Pacitan.

Dalam sambutannya, Muhadjir mengapresiasi upaya pendirian kampus ISIMU di Pacitan tersebut.

“Ini sebetulnya meningkat betul (ISIMU) ini,”kata dia.

Secara khusus, Muhadjir juga mengapresiasi orang Pacitan yang berani mengambil risiko, salah satunya adalah pembangunan kampus besar di Pacitan tersebut.

“Saya terus terang juga bingung bagaimana caranya membangun disini, namun biasanya orang Pacitan itu pekerja keras dan berani mengambil risiko,”ujar Menko PMK.

Dia berharap semua yang terlibat memiliki kepercayaan diri yang kuat serta tidak bergantung dari luar. Sebaliknya, justru harus berani mengambil inisiatif dengan segala cara untuk meraih cita-cita.

“Ini yang saya ingin tunggu kedepan, jadi harus percaya diri dan jangan menunggu dari luar. Ini sebetulnya kalau berhasil, tidak hanya ISIMU saja, tapi juga perputaran ekonomi di masyarakat sekitar,”jelas Menko PMK.

Secara khusus, Menko PMK juga memberikan penguatan kuatnya kepercayaan diri dengan mandiri tanpa menunggu bantuan. Dia juga meminta pengurus PDM Pacitan fokus dan tidak terpecah dengan pikiran lainnya.

“Sekali lagi selamat atas Kenekadannya, ini saya sarankan yang rajin sering-sering datang kesini jangan sampai pecah mikir lainnya, kalau perlu 24 jam itu mikir ini, konsultasi dengan mas Bupati maupun dengan tokoh lainnya, dan saya minta merangkul semua, tidak boleh eksklusif,”jelasnya.

Selain upaya lahir, Menko PMK juga menyarankan ikhtiar batin perlu dilakukan untuk membangun kampus megah di kawasan tersebut.

“Semua yang hari ini hadir harus meninggalkan yang baik dimanapun berada, saya sarankan sholat malam disini kalu minta untuk kepentingan ummat dan kepentingan daerah pasti akan di permudah,”pungkasnya.

Sebagai informasi, pembangunan Kampus ISIMU dilakukan di Desa Sedeng, Kecamatan/Kabupaten Pacitan. Kampus ini direncanakan dibangun dengan total 6 lantai dengan luas mencapai 1,5 hektare.

No More Posts Available.

No more pages to load.