Kerja Bakti Bersama ASN di Pancer Dorr, Bupati Dorong Semangat Kerja Bersama

oleh -0 Dilihat
KERJA BAKTI. ASN Pemkab Pacitan kerja bakti bersama di kawasan Pantai Pancer Dorr Pacitan pada Jumat (13/5/2022). (Foto: Sulthan Shalahuddin/Pacitanku.com)

Pacitanku.com, PACITAN – Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji ikut melaksanakan kerja bakti bersama para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pacitan pada Jumat (13/5/2022) di kawasan Pantai Pancer Dorr, Kelurahan Ploso, Pacitan.

Kerja bakti dalam rangka Jumat bersih tersebut terlihat para ASN membersihkan ranting dan dedaunan serta menyiangi rerumputan liar di area green belt.

Selain Bupati Pacitan hadir juga Sekretaris Daerah (Sekda) Heru Wiwoho, para staf ahli, asisten dan para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Aji sempat menyinggung semangat kerja bersama yang harus dilakukan semua elemen untuk membangun Pacitan.

“Semangat kita bersama untuk semangatnya itu kita harus bangkit bareng-bareng membangun Pacitan, karena Pacitan itu selalu pondasinya adalah bareng-bareng, tidak bisa yang bangkit itu hanya Pemda atau masyarakatnya itu tidak bisa, tapi seluruh elemen itu harus bangkit bareng-bareng,”kata Bupati.

Seperti halnya kerja bakti, kalau semuanya dikerjakan bersama-sama, maka apa yang ingin dicapai bisa terwujud dengan baik.

“Saya yakin seperti halnya kerja bakti ini lah kalau menurut saya, kalau semuanya dikerjakan bersama, dengan arahan dari pimpinan masing-masing, selesai. Begitu juga dengan Pacitan itu, kinerja dari teman-teman kita harapkan lebih tumbuh disitu,”tandas dia.

Sehingga otomatis, jika kinerja dari dalam sudah baik, Bupati optimistis nanti akan terasa, betul-betul saya berharap dalam birokrasi ini semangat untuk melayani masyarakat bisa maksimal.

“Perekonomian dan sebagainya saya yakin akan mengikuti, prinsipnya itu dulu, kerja bareng. Bagaimana misalkan kita tahu kemungkinan tahun 2023 anggaran sama dengan tahun 2022 dengan keterbatasan, anggaran yang sedikit ini dampaknya bisa besar,”jelasnya.

Kondisi tersebut, kata Bupati, memerlukan proses berfikir dan kinerja yang lebih dari semua pihak dalam mewujudkan target pembangunan Pacitan.

“Itu kan memerlukan proses berfikir, memerlukan kinerja lebih, nah itu yang kita harapkan, insyaallah bisa, dengan konsep yang benar, kerja bareng, Insyaallah bisa,”pungkasnya.