Sebanyak 26 Siswa MI Wakili Pacitan di Porseni MI Tingkat Provinsi

oleh -3 Dilihat
BERI PEMBINAAN. Bupati Indrata Nur Bayuaji saat memberikan pembinaan untuk kontingen Porseni MI Pacitan pada Kamis (17/2/2022). (Foto: Dok. Prokopim Pacitan)

Pacitanku.com, PACITAN – Sebanyak 26 siswa resmi mewakili Kabupaten Pacitan dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI) tingkat Provinsi yang digelar di Kabupaten Tulungagung pada Senin (21/2/2022) hingga Selasa (22/2/2022) mendatang.

Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji pada Kamis (17/2/2022) akhirnya resmi memberangkatkan sekaligus memberikan pembinaan bagi kontingen tersebut di aula Kantor Kementerian Agama Pacitan.

Bupati Aji dalam sambutannya memberikan motivasi bahwa jika dilakukan dengan sugguh-sungguh, maka akan berbuah prestasi membanggakan.

Bupati juga mendorong anak-anak untuk berusaha menjadi yang terbaik membawa nama harum Kabupaten Pacitan.

“Untuk anak-anak Porseni ini kan olahraga dan seni pasti sesuatu yang disukai tidak mungkin dipaksakan dan itu yang terpenting kalau anak-anak suka, mau bersungguh-sungguh maka prestasi akan muncul dengan sendirinya,”kata Bupati, mengutip siaran pers Prokopim Pacitan.

Dalam kegiatan tersebut, selain Bupati Aji juga dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Pacitan Muhamad Nasim serta para official dan guru pembimbing.