Dinkes Pacitan Tracking Sejumlah Orang yang Diduga Pernah Kontak Langsung dengan Pasien Corona

oleh -0 Dilihat
Juru Bicara Satgas COVID-19 Pacitan Rachmad Dwiyanto. (Foto: Yuniardi Sutondo)

Pacitanku.com, PACITAN – Juru bicara (jubir) satuan gugus tugas (satgas) percepatan penanganan coronavirus disease 2019 (COVID-19) Pacitan, Rachmad Dwiyanto, menegaskan, saat ini tim tracking dari Dinas Kesehatan Pacitan, masih melakukan tracking atau pelacakan.

Tracking tersebut dilakukan terhadap sejumlah orang yang diduga pernah melakukan kontak langsung dengan pasien dalam pemantauan (PDP) ke-4 yang saat ini dinyatakan positif corona.

Meski diakuinya, tidak kesemua orang harus dilakukan rapid test kit (RTK). Mengingat terbatasnya peralatan RTK.

“Kita kategorikan menjadi tiga kelompok. Sebab kalau semua harus di tracking, jumlahnya mencapai ribuan orang. Dan sarpras kita tidak memungkinkan,” katanya, Selasa (14/4).

Untuk golongan atau ring pertama sudah dilakukan RTK ke sebanyak delapan orang. Kemudian ring kedua ada 16 orang.

“Kesemuanya hasilnya negatif,” tandas mantan Kepala Dinas Kesehatan Pacitan ini.

Sementara bagi ring paling buncit, lanjut Rachmad, saat ini masih dipetakan.

“Namun sekali lagi, kita tidak bisa melakukan tes kesemuanya. Sebab jumlahnya mencapai ribuan orang,” tutur dia.

Pada kesempatan yang sama Rachmad juga menegaskan, bahwa hasil uji swab lanjutan terhadap pasien positif corona dan PDP ke-5 saat ini belum selesai.

Pewarta: Yuniardi Sutondo
Editor: Dwi Purnawan