Wabup Pacitan Apresiasi Peningkatan Pembangunan di Kebonagung

oleh -0 Dilihat

Pacitanku.com, KEBONAGUNG – Wakil Bupati Pacitan Yudi Sumbogo mengapresiasi pembangunan yang dicapai di Kecamatan Kebonagung. Hal tersebut disampaikan Yudi saat memberikan sambutan dalam safari Ramadhan pada Rabu (14/6/2017) kemarin di Masjid Al – Falah Dusun Krajan Desa Sanggrahan, Kecamatan Kebonagung.

“Kehadiran kami sini dalam rangka kunjungan kerja Bupati dan wakil Bupati dalam acara safari Ramadhan, capaian Pembangunan Kecamatan Kebonagung sangat baik sesuai dengan yang dilaporkan Bapak Camat. Dimasing-masing desa tidak ada permasalahan Dana Desa dan ADD sudah dilaksanakan sesuai dengan ketentuan,”jelasnya.

Sementara, Camat Kebonagung Fatkhurohman mengatakan bahwa pihak kecamatan di bulan Ramadhan juga mengadakan kegiatan safari Ramadhan di Desa-desa. Selain Hal tersebut Pemerintahan Desa juga melaksanakan kegiatan safari Ramadhan di Desanya masing-masing.

“Kegiatan Pemerintahan di Kecamatan Kebonagung tidak ada masalah, untuk anggaran sampai akhir Juni Sudah terserap 70%, untuk Pilkades di 2017 Kecamatan Kebonagung tidak ada, di 2018 nanti Kecamatan Kebonagung ada,”katanya.




Selain tausiyah oleh Drs Munif Siroj dari MUI Pacitan, kegiatan Ramadhan tersebut juga dilanjutkan dengan buka Puasa bersama dilanjutkan dan sholat Isya’ danTarawih berjamaah dengan Imam Bapak Ali Robangin Takmir Masjid Darul Falah Dusun Krajan Desa Sanggrahan.

Hadir dalam kesempatan tersebut Wabup Yudi Sumbogo bersama istri, Ketua DPRD Ronny Wahyono, Sekda Pacitan Suko Wiyono bersama istri, Ketua MUI Pacitan KH. Aris Mashudi, Kadiskominfo Widy Sumardji, Kepala UPT se Kecamatan Kebonagung, Kades dan Forkipimka kecamatan Kebonagung.

Kontributor: Sarwono
Editor: Dwi Purnawan