Luncurkan Program Smart School, Pacitan Siap UNBK 100 Persen

oleh -0 Dilihat
Luncurkan Program Smartschool, Pemkab Pacitan. (Foto: Pemkab Pacitan)
Luncurkan Program Smartschool, Pemkab Pacitan. (Foto: Pemkab Pacitan)

Pacitanku.com, SUDIMORO – Pemerintah Kabupaten Pacitan menjalin kerjasama dengan perusahaan penyedia layanan internet untuk menyukseskan program Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Ini seperti diterapkan SMKN 1 Sudimoro bersama PT Telkom. Program yang dikemas dengan sebutan Smart School diresmikan Bupati Indartato, Rabu (15/2/2017) kemarin.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur di Pacitan, Kardoyo mengatakan pihaknya menargetkan pelaksanaan UNBK tahun 2017 dapat terealisasi 100 persen.

Tentu saja, model kerjasama melalui program Smart School diharapkan membantu penyediaan akses internet secara memadai sehingga memperlancar pelaksanaan UNBK. Tidak itu saja, lanjut mantan Kabag Humas pemkab, masyarakat sekitar sekolah diharapkan ikut mengenyam manfaatnya.

”Alhamdulillah rintisan ini (smart school) kemarin kita sudah cek dengan melakukan simulasi UNBK di SMKN 1 Sudimoro ini lancar,” katanya saat dialog Spirit Pagi Radio Suara Pacitan, dilansir dari laman Pemkab Pacitan,kemarin.

Dia menjelaskan, soal-soal UNBK semua berasal dari pemerintah pusat. Distribusinya dilakukan langsung ke sekolah menggunakan akses teknologi informasi. Peserta ujian yang duduk di dalam kelas kemudian memberikan jawaban melalui halaman isian di layar komputer yang tersedia. Lembar jawaban maya tersebut lalu dikumpulkan di komputer server sebelum akhirnya dikirim kembali ke pemerintah pusat.




Namun demikian, belum seluruh sekolah di Kabupaten Pacitan menjadi sasaran program Smart School. Prioritasnya adalah lembaga pendidikan yang belum terlayani sinyal internet. Hanya saja, ke depan model kerjasama tersebut akan terus berkembang hingga menjangkau seluruh sekolah yang membutuhkan.

Adapun, kerjasama serupa juga dilakukan dua SLTA di Kabupaten Pacitan. Yakni SMAN Nawangan dan SMAN Tulakan. Penandatangan dilakukan bersamaan peresmian di SMKN 1 Sudimoro. Pada kesempatan yang sama juga dilakukan penandatanganan Perjanjian Pelayanan Internet Pemerintah Kabupaten Pacitan oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Widy Sumardji. (RAPP002)