Antar Cuma-cuma Warga Miskin Berobat, Cara Travelgratis Pacitan Berbagi dengan Sesama

oleh -1 Dilihat
Mobil Travel Gratis Pacitan. (Foto: TravelGratis Pacitan)
Mobil Travel Gratis Pacitan. (Foto: TravelGratis Pacitan)

Pacitanku.com, PACITAN – Masyarakat Pacitan pasti mengenal satu unit mobil suzuki APV Arena, yang setiap hari berkeliling hilir mudik di berbagai wilayah di Pacitan. Ya, itu adalah mobil travelgratis Pacitan. Membayangkan mobil travel, yang terbayang di benak kita adalah mobil yang mengantarkan untuk tujuan perjalanan atau wisata.

Namun berbeda dengan mobil travel gratis yang merupakan milik dari Muhammad Rofiqin, pengusaha muda Pacitan ini. Mobil travelgratis Pacitan ini adalah mobil yang digunakan khusus untuk mengantarkan orang-orang sakit yang tak mampu berobat ke klinik atau puskesmas di Pacitan.

“Memang kami niat awalnya adalah untuk kegiatan sosial, sehingga kami pada 2011 sengaja membeli mobil travel gratis tersebut untuk keperluan sosial, mobil tersebut kami beli secara kredit, dan baru lunas dua bulan lagi,” ujar Rofiqin, saat ditemui Pacitanku.com di, Jumat (18/9) kemarin di Pacitan.

Menurut Rofiqin, dirinya sengaja membuat konsep berbagi yang agak berbeda tersebut dilatarbelakangi kondisi di Pacitan, dimana ternyata masih banyak warga yang tidak mampu secara ekonomi, memerlukan kendaraan untuk berobat ke puskesmas atau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) setempat.

“Meski pemerintah sudah membuat kebijakan Jamkesmas berupa BPJS Kesehatan, namun dari sisi transportasi mereka belum terjamin penuh, padahal untuk berobat mereka butuh biaya transportasi, semisal dari pelosok Arjosari ke Pacitan, pasti membutuhkan uang Rp 300 ribu untuk biaya carter mobil, belum supirnya, padahal uang Rp 300 ribu bagi warga tak mampu sangat berharga sekali, belum lagi kalau dokter praktiknya buka sore, sementara tidak ada angkot,” jelasnya.

Rofiqin saat mengunjungi salah satu warga tak mampu untuk berobat. (Foto: Travelgratis)
Rofiqin saat mengunjungi salah satu warga tak mampu untuk berobat. (Foto: Travelgratis)

Dengan alasan itulah, Rofiqin yang juga pengusaha percetakan ternama di Pacitan ini, memberanikan diri membuat konsep berbagi dengan sesama dengan model travelgratis tersebut. “Mobil ini sudah kami luncurkan sejak 2011, dan hingga kini hampir tiap hari selalu ada yang memesan. Kami pun secara tegas mengatakan bahwa untuk agenda berbagi, semuanya gratis, mulai dari bensin, sopir, dan tidak ada biaya sewa mobil,” tandasnya.

Bahkan, Rofiqin secara tegas mengatakan, bahwa jika dirinya mengetahui sopir travel gratis mobil tersebut meminta upah untuk mengantar berobat warga, dirinya tak segan-segan memecatnya. “Ini adalah kontribusi sosial kita kepada masyarakat Pacitan, dengan demikian, kami berharap warga sedikit banyak terbantu dengan adanya travel gratis ini,” jelas Rofiqin.

Hingga kini, travelgratis tersebut terus melayani warga Pacitan yang ingin berobat, namun tidak punya uang untuk sewa kendaraan menuju ke RSUD, Klinik maupun puskesmas.”Bahkan saking tidak adanya anggaran, meski mobil ini jadwalnya penuh, warga yang ingin berobat memilih menunggu mobil ini kosong, bisa sepekan selanjutnya, agar tetap bisa berobat dengan biaya transportasi gratis, sekali lagi karena uang dengan jumlah kecil, bagi warga Pacitan sangat berharga,” beber pria yang juga pengurus Anshor Pacitan ini.

Saking larisnya mobil sosial travelgratis milik Rofiqin, dirinya juga tak jarang dituduh macam-macam, dengan memanfaatkan mobil untuk kepentingan politik. “Karena mobil tersebut, saya sempat dikatakan ingin nyaleg-lah, ingin nyalon bupati-lah, padahal tidak ada keinginan untuk kesana, ini adalah murni aksi sosial dengan alasan ingin lebih dekat dengan warga yang tidak mampu tersebut,”pungkas Rofiqin.

Reporter/Redaktur/Foto: Dwi Purnawan