Satpol PP di Pacitan Dituntut Profesional dan Konsisten dalam Bekerja

oleh -1 Dilihat
Satpol PP Pacitan. (foto : satpolpp.pacitankab.go.id)
Satpol PP Pacitan. (foto : satpolpp.pacitankab.go.id)
Satpol PP Pacitan. (foto : satpolpp.pacitankab.go.id)
Satpol PP Pacitan. (foto : satpolpp.pacitankab.go.id)

Pacitanku.com, PACITAN – Bupati Pacitan, Drs H Indartato, MM meminta kepada segenap jajaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk senantiasa memenuhi pelayanan dasar Satpol PP kepada masyarakat, yakni keamanan, ketertiban umum dan perlindiungan masyarakat.

“Dalam melaksanakan urusan wajib sebagai penegak peraturan daerah, Satpol PP wajib mengedepankan azas profesionalisme, humanisme serta proporsional. Dengan tiga pola tersebut maka Satpol PP dituntut bekerja keras, cermat dan cerdas,” katanya dalam upacara HUT ke 65 Satpol PP, hari Bhakti Rimbawan ke 32 dan hari Pemadam Kebakaran Nasional ke 96, Selasa (17/3/2015) di halaman Pendopo, dilansir dari laman resmi SKPD Pacitan.

Menurut Indartato, dalam menjalankan tupoksi, Satpol PP tidak hanya dilihat dari tampilan fisik dan atribut semata. Namun juga konsistensinya. Kuncinya hanya satu kata Bupati, yakni, menerapkan aturan dengan cara profesional dan proporsional.

Untuk membantu pelaksanaan kerja Satpol PP, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pacitan akan berupaya memenuhi sarana dan prasarana tersebut, sehingga kinerja Satpo PP dan Linmas  berjalan lancar.

“Satpol PP adalah PNS dengan kewenangan lebih, untuk itu, Satpol PP wajib menjaga kehormatanya. Satpol PP harus meningkatkan profesionalisme dalam menjalankan tugas serta menjaga kewaspadaan dini, agar senantiasa siap memberikan pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya.

Redaktur : Robby Sinyo Agustav