Pacitan Raih Piala Wahana Tata Nugraha Bidang Lintas Kota Kecil

oleh -0 Dilihat
Indartato saat membawa Piala WTN untuk Pacitan. (Foto : Widy Sumardji)
Indartato saat membawa Piala WTN untuk Pacitan. (Foto : Widy Sumardji)
Indartato saat membawa Piala WTN untuk Pacitan. (Foto : Widy Sumardji)

Pacitanku.com, PACITAN—Untuk ketiga kalinya secara berturut – turut, Kabupaten Pacitan kembali mendapatkan penghargaan Piala Wahana Tata Nugraha di bidang lalu lintas kategori kota kecil. Penyerahan piala tersebut langsung diserahkan Menteri Perhubungan, EE Mangindaan, Rabu (10/9/2014) di SMESCO Convention Center, Jakarta.

Selain Pacitan, beberapa daerah di Jatim yang mendapatkan penghargaan yang sama adalah Kabupaten Magetan, Lumajang, Tuban, Lamongan, Bojonegoro, Tulungagung, Trenggalek, Situbondo dan Wlingi Kabupaten Blitar.

Selain kategori kota kecil, daerah di Jatim yang mendapatkan penghargaan Wahana Tata Nugraha adalah Pemkot Surabaya yang memperoleh piala Wahana Tata Nugraha katagori Lalu Lintas untuk katagori Kota Metropolitan. Kabupaten Jombang, Pasuruan, Mojokerto, Sidoarjo, Blitar, Kediri, Banyuwangi, Kepanjen Kabupaten Malang, dan Pandaan Kabupaten Pasuruan juga memperoleh penghargaan untuk katagori Kota Sedang.

Banyaknya kabupaten di Jawa Timur yang memperoleh penghargaan mengantarkan  Jawa Timur menerima Piala Wahana Tata Nugraha Wiratama dari Presiden RI. ‘’Ini merupakan Piala Wahana Tata Nugraha Wiratama ke empat yang diperoleh Jawa Timur,’’ kata Gubernur Jawa Timur Soekarwo saat memberikan sambutan dalam penganugerahan Wahana Tata Nugraha di lingkungan Kementerian Perhubungan 2014.

Redaktur : Robby