Link Kita Beri Pelatihan 25 UMKM Binaan Dikuperin Pacitan

oleh -356 Dilihat
Lembaga Inkubasi Bisnis Kabupaten Pacitan (Link Kita) langsung tancap gas berikan materi pelatihan bagi 25 tenan terpilih inkubasi. (Foto: Sulthan Shalahuddin/Pacitanku)

Pacitanku.com, PACITAN – Lembaga Inkubasi Bisnis Kabupaten Pacitan (Link Kita) langsung tancap gas berikan materi pelatihan bagi 25 tenant UMKM terpilih inkubasi. Para peserta mendapatkan 2 materi yaitu pengelolaan keuangan dasar dan dilanjutkan dengan materi pemasaran dasar.

Kedua materi tersebut dinilai menjadi problem utama dan dasar yang sering dialami oleh pelaku UMKM.

Mereka sering memandang remeh utamanya dalam hal pencatatan keuangan, sehingga kesulitan dalam mengembangkan usaha, termasuk akses permodalan.

Ditambah belum mampu menguasai tools atau alat bantu yang ada di sekitar mereka hntuk memaksimalkan pemasaran.

“Setelah kami lakukan analisa, dua materi inilah yang jadi dasar kami berikan kepada tenant terpilih. Karena dua hal ini (keuangan dan pemasaran) ternyata sering mereka anggap remeh,”kata Kabid Usaha Mikro Dinas koperasi, usaha mikro dan perindustrian Kabupaten Pacitan Lilik Wijiastuti, Sabtu (29/6/2024) di Pacitan.

Dari dua materi ini diharapkan para peserta dapat lebih baik dalam hal pengelolaan keuangan. Misal bisa memisahkan keuangan pribadi dan usaha, lalu bisa mempermudah mereka dalam mengambil keputusan finansial.

Selain itu juga bisa memaksimalkan sarana pemasaran yang mereka miliki.

“Kami sudah siapkan sekitar 12 materi pelatihan dan pembekalan hingga nanti bulan Agustus. Selepas itu nanti kami monitor penerapan dari inkubasi dan di akhir nanti kita adakan bussiness matchinv dengan pemodal sesuai produk peserta inkubasi di bulan Desember,”imbuh Lilik.

Secara bertahap para peserta akan mendapatkan materi pelatihan dan tugas yang wajib mereka ikuti sebagai bentuk komitmen terhadap program inkubasi. Para peserta diharapkan bisa memaksimalkan ilmu yang mereka dapat.

Untuk pemateri pelatihan keuangan dasar sendiri disampaikan oleh direktur kolektive.id, Yudi Utomo. Sementara materi pemasaran dasar disampaikan oleh CEO Branding Plus, Baitul Ulum. Keduanya selain pelatih bersertifikat, juga merupakan praktisi di bidangnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.