Pacitanku.com, PACITAN – Saat mengunjungi Pacitan awal Januari 2023 lalu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa sempat menyelipkan keinginan untuk menikmati keindahan wisata Pacitan, salah satunya adalah wisata pantai.
Menurut Khofifah, keindahan pantai dan goa di Pacitan memiliki daya tarik dengan eksotisme yang luar biasa.
“Pacitan ini pantainya banyak, eksotik dan luar biasa, ada juga goa-goa disini yang juga cukup banyak,”katanya.
Di tengah banyaknya pantai yang ada di Pacitan, rupanya Khofifah memiiki keinginan untuk mengunjungi salah satu pantai dengan ciri khas dekat dengan persawahan. Hal itu juga yang rupanya sudah dilakukan anak Khofifah mencari spot-spot menarik di Pacitan.
“Ada juga area yang saya ingin sekali kesana, ada gunung, kemudian laut, tapi sebelah laut itu ada tanaman padi, jadi anaknya rupanya sudah berkeliling tanpa sepengatuan saya dia mengambil spot yang cukup langka,”paparnya.
Sebagai informasi, pantai dengan panorama gunung, laut dan persawahan adalah Pantai Pangasan yang terletak di Desa Kalipelus Kecamatan Kebonagung, Pacitan.
Gubernur perempuan pertama di Jatim ini kemudian menyarankan perlunya Pacitan menarik investor agar infrastruktur dan akses di destinasi wisata lebih berkembang.
“Jadi ada yang bisa dijual oleh Pacitan, problemnya adalah infrastruktur, bagaimana bisa menarik investor kesini lebih banyak lagi, supaya infrastrukur dan akses yang bisa memanjakan wisatawan itu bisa lebih banyak tersedia disini,”paparnya.
Selain wisata, Khofifah juga memuji industri kreatif di Pacitan yang seperti tidak mengenal musim. Hal itu dibuktikan, katanya para pengrajinnya sudah banyak dengan kualitas nasional bahkan internasional.