Kenali Perbedaan Tipe Motor Honda Beat

oleh -37917 Dilihat
Honda Beat FI Sporty CBS ISS

Pacitanku.com, PACITAN — Motor merupakan kendaraan yang penting Anda miliki terlebih apabila Anda memiliki mobilitas yang tinggi. Dengan menggunakan motor, Anda bisa berpindah tempat dengan lebih mudah dan cepat. Di Indonesia, banyak sekali merk motor yang tersedia. Salah satu yang cukup populer ialah Honda Beat yang telah bertahun tahun mengeluarkan motor unggulan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Honda Beat juga terus melakukan perkembangan dan melakukan inovasi untuk semakin mengembangkan kualitas motor. Kini, ada beberapa tipe dan varian Honda Beat yang bisa Anda pilih. Penasaran apa saja tipe yang tersedia? Berikut ini ialah ulasan lengkapnya.

  1. Honda New Beat Street

Tipe yang pertama ialah Honda Beat Street yang memiliki desain yang lebih sporty dan agresif. Dengan kapasitas mesin 110 CC,  motor ini cocok bagi Anda yang setiap hari harus beraktivitas menggunakan motor. Motor ini mampu menghemat konsumsi BBM sehingga cukup irit dan bisa menghemat biaya pengeluaran.

Varian Honda Beat Street ini juga memiliki handling yang cukup lincah. Penggunaan ban tubeless membuat berkendara menjadi lebih nyaman dan aman. Honda New Beat Street juga telah menggunakan speedometer full digital.

Keunggulan dari Honda New Beat Street ialah setang yang lebar sehingga membuat manuver lebih mudah. Badan juga bisa menjadi lebih tegap saat sedang berkendara.

  1. Honda Beat FI Sporty CBS ISS

Motor Honda Beat FI Sporty CBS ISS merupakan tipe motor Honda yang cukup populer di Indonesia. Pasalnya, motor ini memiliki harga yang cukup terjangkau dan memiliki beragam pilihan warna.

Kelebihan dari motor ini ialah memiliki mesin yang bertenaga sehingga cocok digunakan bagi Anda yang aktif berkendara setiap harinya. Secara desain, motor ini memiliki desain yang lebih kekinian dengan garis bodi yang lebih tegas. Selain itu, desain Honda Beat FI Sporty CBS ISS ini juga lebih ramping. Terdapat dua varian striping yang bisa Anda pilih yakni Active serta Dinamik.

Bobot motor ini juga tergolong ringan yakni 93 KG saja sehingga lebih nyaman digunakan oleh siapapun.

  1. Honda Beat Pop ESP CW

Pilihan motor yang cocok bagi kalangan remaja dan usia muda ialah Honda Beat Pop ESP CW. Hal ini karena motor ini memiliki desain yang trendi dan kekinian yang merupakan kegemaran kaum remaja.

Bagi Anda para wanita yang sedang mencari motor yang nyaman digunakan untuk sehari hari, motor ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Dengan bentuknya yang ideal dan ukuran motor yang ringan yakni hanya 94 Kg dengan tinggi tempat duduk 735 mm.

Bagasi dari motor ini juga cukup luas dan bisa menampung barang bawaan berukuran 11 liter. Kapasitas tangki bahan bakar ialah 3,7 liter sehingga aman untuk Anda gunakan sehari hari.

Fitur lainnya dari motor yang pertama kali rilis pada 2015 ini juga cukup lengkap. Terdapat fitur yang memudahkan penggunanya mulai dari Idling Stop System, Rem CBS dan Ban Tubeless.

  1. Honda Beat Deluxe

Diluncurkan pada awal tahun 2020, Honda Beat Deluxe merupakan tipe termahal yang bisa Anda dapatkan. Penggemar dari motor ini di Indonesia memang cukup banyak, oleh karena itu Honda Beat terus berinovasi mengeluarkan tipe terbaru.

Honda Beat Deluxe memiliki beberapa keunggulan, salah satunya terlihat dari tampilan dan desain motor yang semakin kekinian dan stylish. Selain itu terdapat kelir dengan satu warna yang dominan berjenis doff. Desain motor menjadi lebih menarik karena terdapat emblem beat pada sisi samping motor.

Selain desain, tentu saja mesin yang digunakan juga mampu membuat performa motor menjadi lebih maksimal. Motor ini menggunakan mesin yang mampu mengeluarkan tenaga hingga 8,8 hp dan torsi maksimal 9,3 NM. Terdapat pula teknologi eSP yang membuat mesin motor bisa menjadi lebih bertenaga namun tidak membuat boros bensin.

Rangka motor ini juga lebih sederhana dan memiliki bobot yang lebih ringan. Hal ini membuat motor menjadi lebih stabil ketika Anda membawanya melalui medan yang bergelombang.

  1. All New Honda BeAT – FI

Salah satu tipe honda beat yang sangat populer di Indonesia ialah Honda Beat FI. Harganya yang cukup terjangkau untuk sebuah sepeda motor membuat banyak orang ingin membeli motor ini.

Secara penampilan, Honda Beat FI memiliki ukuran yang lebih ramping. Selain itu juga terdapat berbagai pilihan warna yang kekinian dan cocok untuk anak muda. Banyak pengendara sepeda motor yang memilih motor ini menjadi andalan untuk aktivitas sehari hari.

Kesuksesan Honda Beat ini menjadi motor yang cukup populer karena memang inovasi yang dilakukan cukup baik. Honda Beat-Fi memiliki fitur panel meter yang memungkinkan penggunanya untuk mengontrol penggunaan bahan bakar minyak hingga kecepatan.

Terdapat pula standar samping otomatis serta tempat duduk ergonomis. Selain itu pijakan kaki pada motor ini lebih luas sehingga pengendara merasa lebih nyaman.

Jika berbicara tentang sepeda motor di Indonesia, Honda Beat masih menjadi unggulan. Dengan berbagai inovasi yang dilakukan, motor ini bisa menjadi unggulan.

Apakah Anda tertarik untuk menggunakannya? Beli Honda Beat varian terbaik Anda hanya di Blibli.co yang pastinya memberikan produk asli dan berkualitas.