Peringati HPSN, ASN di Pemkab Pacitan Gelar Jumat Bersih di Pantai Pancer Dorr

oleh -0 Dilihat
JUMAT BERSIH. Bupati Pacitan Indartato saat bersih-bersih sampah di kawasan Pantai Pancer Dorr, Jumat (26/2/2021). (Foto: Humas Pemkab Pacitan)

Pacitanku.com, PACITAN – Bupati Pacitan Indartato bersama para Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti kegiatan Gerakan Jumat Bersih dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2021, Jumat (26/2/2021) di Kawasan Pantai Pancer Dorr, Kelurahan Ploso, Pacitan.

 “Kita libatkan semua komponen termasuk didalamnya ada pak Kapolres pak Dandim serta para ASN baik vertikal maupun daerah,”kata Indartato, seperti dikutip dari siaran pers Humas Pemkab Pacitan.

Bupati Indartato memimpin langsung aksi bersih-bersih sampah di pantai Pancer Door. Bersama kapolres, Komandan Kodim 0801 Pacitan, Sekretaris daerah serta para Asisten dan Staf Ahli memungut sampah di sepanjang pantai.

Sampah yang terkumpul selanjutnya diangkut dengan truk sampah menuju tempat pembuangan sampah.

Kebanyakan sampah yang mengotori pantai untuk spot surfing itu adalah limbah alam yang terbawa arus banjir Sungai Grindulu. Seperti  batang dan ranting kayu termasuk akar pepohonan dengan ukuran besar.

“Seperti kita tahu Pantai Pancer Dorr adalah muara Sungai Grindulu dan belum lama ini baru saja terjadi banjir sehingga banyak sampah terbawa,”ujarnya.

Melihat fenomena sampah yang kerap mengotori pantai, dampak dari banjir Sungai Grindulu, Bupati Indartato mengingatkan seluruh masyarakat Pacitan untuk menjaga alam.

Dan yang paling utama tidak membuang sampah  rumah tangga ke sungai. Sehingga, tidak ada limbah yang terbawa hanyut hingga ke laut.

Selain melibatkan ASN, TNI dan Polri gerakan Jumat bersih bersih bersih pantai ini juga diikuti oleh komunitas.

Para peserta aksi terbagi dalam dua kelompok  yakni kelompok yang bertugas membersihkan sampah di pinggir pantai dan kelompok  lain membersihkan rerumputan liar di jalur menuju pantai. Kerja bhakti juga dilaksanakan dengan tetap menjaga protokol kesehatan. (red)