Tiga Kandidat Ketua STKIP PGRI Pacitan Resmi Ditetapkan

oleh -3 Dilihat

Pacitanku.com, PACITAN – Panitia Pemilihan Calon Ketua Sekolah Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) PGRI Kabupaten Pacitan telah menentukan tiga orang terpilih yang lolos pada tahap selanjutnya. Penetapan tiga calon itu selesai digelar pada Selasa (23/2/2021).

Ketua panitia penjaringan calon Ketua STKIP PGRI Pacitan, Arif Mustofa menjelaskan pada Selasa sore sebelumnya ada empat kandidat. Selanjutnya jumlah tersebut mengerucut menjadi 3 orang dan resmi ditetapkan sebagai calon Ketua STKIP PGRI Pacitan.

“Ada tiga orang yang lolos dalam penetapan calon ketua STKIP, intinya panitia meloloskan tiga orang dan sampai hari ini sudah penetapan,”kata Arif.

Berdasarkan surat keputusan bernomor 019/PPK.STKIP/KL/II/2021 menetapkan tiga calon tersebut adalah Sri Pamungkas, Mukodi dan Saptanto Hari Wibawa.

Lebih lanjut, Arif mengatakan, setelah ditetapkan rencananya esok para calon ketua bakal menyampaikan visi dan misinya.

“Besuk, akan disampaikan visi misi oleh tiga orang calon, dan respon semuanya bagus,”tandasnya.

Secara khusus, Arif juga mengucapkan terimakasih atas masukan dari mahasiswa yang sudah berinisiatif dalam pencalonan ketua dengan memberikan masukan dan hasil survei.

Lebih lanjut, Arif mengatakan proses pemilihan Ketua STKIP PGRI Pacitan ini diharapkan berjalan sesuai dengan tahapan yang sudah direncanakan.

“Pemilihan tahun ini kita mengerjakan apa yang kita rencanakan,  yang disusun oleh panitia senat dan PPLP. Insyaallah semua berjalan dengan sesuai yang kita rencanakan. Panitia benar-benar berada di posisi yang obyektif, transparan dan tidak memihak siapapun,”pungkasnya.

Pewarta: Putro Primanto
Editor: Dwi Purnawan