Puluhan Bus Jurusan Pacitan-Jakarta Masih Keluar Masuk Terminal

oleh -0 Dilihat
Kadishub Pacitan Wasi Prayitno.

Pacitanku.com, PACITAN – Arus kedatangan bus, utamanya jurusan Jakarta-Pacitan, sampai detik ini masih relatif tinggi. Kabar yang diterima media, dalam semalam ada 24 bus dari Jakarta yang masuk ke Pacitan.

Namun demikian, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pacitan, Wasi Prayitno, mengatakan, dari data yang ia terima di UPT Terminal Tipe A Pacitan, semalam hanya ada 12 bus yang masuk ke terminal.

“Mereka membawa 58 penumpang,” kata Wasi saat dihubungi melalui ponselnya, Sabtu (28/3/2020.

Menurut Wasi, semua penumpang yang turun di terminal, dalam kondisi sehat serta tidak ada gejala klinis yang mencurigakan. “Semuanya sehat, tidak ada yang sakit,” tuturnya.

Sebelumnya, Wasi juga memastikan pihaknya belum akan melakukan lockdown terhadap angkutan umum, utamanya bus maupun angkutan antar jemput.

Dia menegaskan, sejauh ini Pacitan masih terbilang aman.

“Lockdown ini berkaitan dengan kebijakan. Dan sampai detik ini di Pacitan belum ada yang positif terinfeksi covid-19. Semoga tidak terjadi,”kata Wasi.

Pewarta: Yuniardi Sutondo
Editor: Dwi Purnawan