Curat dan Pelecehan Seksual Anak Dominasi Kriminalitas di Pacitan Selama 2016

oleh -2 Dilihat
Kapolres AKBP Suhandana Cakrawijaya saat memberikan keterangan pers. (Foto: Polres Pacitan)
Kapolres AKBP Suhandana Cakrawijaya saat memberikan keterangan pers. (Foto: Polres Pacitan)

Pacitanku.com, PACITAN – Kepala Kepolisian Resor Pacitan, Ajun Komisaris Besar Polisi Suhandana Cakrawijaya menyebut bahwa kriminalitas jenis pencurian dengan pemberatan (Curat) dan pelecehan seksual anak mendominasi angka kriminalitas di Pacitan selama tahun 2016.

“Peringkat tertinggi kasus selama 2016 yaitu curat dan persetubuhan anak, sehingga kami berpesan kepada warga Pacitan agar selalu waspada menjaga lingkungannya, juga selalu memantau pergaulan anak-anaknya agar tidak terjerumus dalam pergaulan bebas,”katanya saat menyampaikan tentang data Situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Sitkamtibmas) dalam release akhir tahun kepada awak media, Kamis (29/12/2016) di Mapolres Pacitan.




Dilansir dari laman Polres Pacitan, meski dua jenis kriminalitas tersebut dominan selama 2016, Kapolres menyebut secara umum angka kriminalitas yang ditangani Polres Pacitan selama kurun waktu tahun 2016 mengalami penurunan signifikan sampai dengan 15 persen.“Jika dibandingkan dengan tahun 2015, ada tren penurunan kriminalitas yang terjadi selama 2016 yang di wilayah Kabupaten Pacitan menurun hampir 15 persen,”katanya.

Menurut Suhandana, menurunnya angka kriminalitas pada tahun 2016 ini tak lepas dari peran serta masyarakat Pacitan yang membantu aparat kepolisian menjaga Sitkamtimbas di daerahnya.

“Selain kerja keras jajarannya melaksanakan kegiatan preemtif dan preventif juga karena peran serta masyarakat dalam menjaga lingkungannya bersama,”pungkasnya. (RAPP002)