Meski Sedang Turun, Pemkab Terus Dorong Pengembangan Akik Pacitan

oleh -0 Dilihat

Pacitanku.com, PACITAN – Pemerintah Kabupaten Pacitan akan terus memberikan dorongan untuk pengembangan batu akik Pacitan. Meski saat ini fenomena akik Pacitan tidak seheboh beberapa waktu lalu, namun upaya pengembangan akan terus dilakukan Pemkab.

Menurut Indartato, untuk mendorong usaha para pengrajin kecil termasuk batu akik, pemerintah akan terus memberikan pembinaan. Dikatakan Indartato, sebelum batu akik benar benar meledak, Pacitan sudah menjadi destinasi para kolektor batu berkualitas.

Hal inilah yang mendorong pemerintah daerah (Pemda) untuk mendorong pengrajin agar tetap eksis.  “Batu akik adalah icon Pacitan serta penggerak ekonomi,” ujarnya, saat membuka kontes bonsai dan pameran batu akik dalam rangka hari Jadi Pacitan ke 271 Senin (15/2/2016) di gedung PLUT Pacitan.


Sementara, Kepala Dinas Koperasi Perindustrian Perdagangan (Diskopindag) Pacitan Supomo mengaku, memang dibanding 1 hingga 2 tahun kebelakang geliat batu akik semakin mengalami penurunan. Sebelumnya tercatat jumlah pengrajin batu akik di Pacitan mencapai lebih dari seribu.

“Kini, jumlahnya menurun antara 20 hingga 25 persen, pengrajin yang gulung tikar kebanyakan adalah pengrajin musiman, sedangkan para pemain lama masih tetap berkarya,” katanya.

Salah satu pengrajin batu akik asal Desa Arjowinangun, Sartono mengatakan bahwa meski tak seheboh waktu itu, namun para pengrajin yakin, batu akik Pacitan tidak akan pernah kehilangan pesona. “Kalau Penurunan itu pasti ada, tapi kami yakin, masih banyak pecinta batu terutama para kolektor yang mencari batu asli Pacitan,” tandasnya.

Sartono mengatakan bahwa sebenarnya masih banyak yang mencari terutama dari luar kota, seperti Malang, Semarang dan Yogyakarta. Mereka rata rata berburu batu asli Pacitan baik yang sudah jadi maupun yang masih bentuk bongkahan. (Riz/SKPD/RAPP002)