Longsor Terjang Arjosari, Tiga Rumah Penduduk Jebol

oleh -0 Dilihat
Sebuah sekolah tertimpa tanah longsor di Kebonagung, Pacitan. (Foto : Arif Sasono)
Sebuah sekolah tertimpa tanah longsor di Kebonagung, Pacitan. (Foto : Arif Sasono)

Pacitanku.com, ARJOSARI—Bencana tanah longsor sepertinya masih terus terjadi di kawasan Pacitan dan sekitarnya. Akibat hujan deras yang mengguyur kawasan Arjosari, Selasa (23/12/2014) sore WIB, setidaknya tiga rumah mengalami kerusakan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Portal Pacitanku, tiga rumah yang mengalami kerusakan adalah milik Pesan (49), Gimin (60) dan Karsono (70), yang merupakan warga Dusun Jati, RT 05/05, Desa Kedungbendo, Arjosari. Material longsor berupa tanah mengenai tembok belakang rumah ketiganya dan mengakibatkan jebolnya tembok rumah tersebut. Meski tak ada korban jiwa, kerugian materi akibat longsor tersebut mencapai 200 juta.

Selain kerusakan fisik, longsor juga menyebabkan anak Pesan, Anwar Sanusi (4,5) mengalami cedera di beberapa bagian tubuh. Bocah itu langsung dibawa ke puskesmas terdekat untuk perawatan.

Pemkab setempat melalui BPBD juga sudah turun ke lokasi untuk memberikan bantuan logistik.  Hingga pagi ini, warga setempat membersihkan material longsoran. Sebagian berusaha menyelamatkan harta benda korban yang masih tersisa.

Longsor di Ngadirojo

Bencana tanah longsor juga menyebabkan sebuah pohon tumbang di jalur Pacitan – Ngadirojo, tepatnya di kawasan Baran pada Selasa malam, sekitar pukul 20.45 WIB. Longsor dan pohon tumbang tersebut disebabkan karena kondisi hujan terus menerus.

Selain di kawasan Baran, longsor di Ngadirojo bertambah di tiga titik, yakni di dekat pos ojek, dan perbatasan Cangkring-Cokorokembang. Meski sempat menimbulkan kelumpuhan jalur transportasi, kejadian tersebut segera mulai diatasi, kerjasama masyarakat dengan dinas terkait. (RAPP002)