Klub Basket Asal Pacitan Dominasi Juara Basketball 3×3 Wijaya Muda Cup

oleh -5 Dilihat
Kompetisi basketball 3x3 Wijaya Muda Pacitan. (Foto : Farizka)
Kompetisi basketball 3x3 Wijaya Muda Pacitan. (Foto : Farizka)
Kompetisi basketball 3×3 Wijaya Muda Pacitan. (Foto : Farizka)

Pacitanku.com, PACITAN –Dua klub asal Pacitan, masing – masing Jaya Mandiri dan Keris Cuwik berhasil menjadi tiga besar kompetisi basket 3×3 Wijaya Muda Pacitan, Sabtu (21/6/2014) lalu. Kedua klub tersebut hanya kalah dari klub tamu yakni KBS Madiun, yang sukses menjadi juara di kompetisi ini. Jaya Mandiri berada di posisi runner up, sementara Keris Cuwik di peringkat ketiga.

Menurut salah satu penyelenggara kompetisi, Farizka Febrianto, para pemenang tersebut mendapatkan penghargaan berupa uang pembinaan dan medali.” Selain itu, mereka juga mendapatkan benus sepatu basket setiap pemain, pemberian hadiahnya sendiri dilakukan oleh perwakilan KONI Pacitan, bapak Imam sekaligus penyerahan medali dan piala,”jelasnya kepada Portal Pacitanku, Selasa (24/06/2014).

Dikatakan Fariz, selain memperebutkan juara kompetisi, kompetisi ini juga memperebutkan best player. “Untuk best player diperoleh dari klub KBS Madiun atas nama Alvin,” kata Shooting Guard klub Wijaya Muda Pacitan ini.

Penyelenggaraan kompetisi basketball 3×3 ini sendiri selain diikuti oleh berbagai klub lokal Pacitan, juga diikuti klub tamu dari luar kota, seperti dari Madiun dan DI Yogyakarta.”Selain KBS Madiun yang sukses menajdi juara I, juga ada Omnivora dari Jogja yang tersingkir sejak babak awal,” pungkasnya.

Redaktur : Dwi Purnawan (Ikuti di twitter @dwi_itudua)