Pacitanku.com, PACITAN – Ribuan jemaah diprediksi akan mengikuti pengajian KH. Muhammad Iqdam atau yang akrab disapa Gus Iqdam pada Sealsa (28/1/2205) di Alun-alun Pacitan.
Sejak Selasa siang, meski nuansa terik, para jamaah mulai mengapling tempat duduk. Setiap tikar jamaah digelar, diletakkan pun menanjapkan nama atau identitas kelompok mereka.
Satu rombongan dari Tegalombo sengaja datang lebih awal agar mendapatkan lokasi menonton dari dekat.
“Ini pukul 16.29 WIB, kita datang lebih awal Bersama 5 rombongan, lokasi di alun-alun dapat di Lokasi depan panggung,”jelas Ali, salah satu pengunjung saat dikonfirmasi Pacitanku.com.
Pengajian yang dijadwalkan berlangsung malam ini diperkirakan bakal dihadiri oleh 7-8 ribu warga dari berbagai daerah. Pasalnya, Gus Iqdam yang dikenal sebagai ulama kharismatik selalu menarik perhatian banyak jemaah, terutama pada acara pengajian yang diadakan di alun-alun.
Pemerintah setempat juga telah menyiapkan layanan streaming untuk memudahkan pengunjung jika ingin melihat tayangan youtube.
Pengajian akbar ini merupakan bagian dari rangkaian acara Hari Jadi Pacitan (Hajatan) tahun 2025. Gus Iqdam, bersama grup hadrahnya, Sabilu Taubah, akan hadir pertama kalinya di Pacitan.
Melalui video di akun TikTok @maspencrit, Gus Iqdam mengajak masyarakat Pacitan untuk meramaikan acara ngaji dan sholawat tersebut.
“Assalamualaikum wr wb, saya Muhammad Iqdam, Insyaallah tanggal 28 akan bersama tim hadrah Sabilu Taubah ngaji dan sholawatan di Pacitan, tepatnya di Alun-alun Pacitan,”ujar Gus Iqdam.
“Karena ini pertama kali ngaji dan sholawatan di Pacitan, merapat! Kita semarakkan bareng-bareng semoga acara diberi kesuksesan dan mendapatkan ridho dari Allah SWT,”imbuhnya.
Sebelumnya, Polres Pacitan telah menyiapkan rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung pada acara pengajian bersama KH Muhammad Iqdam atau Gus Iqdam di Alun-alun Pacitan, Selasa (28/1/2025).
Rekayasa ini termasuk penutupan sejumlah ruas jalan dan penyediaan puluhan kantong parkir.
Beberapa jalan akan ditutup total, yaitu Jl. Jaksa Agung Suprapto (depan kantor bupati), Jl. Imam Bonjol (depan masjid Agung Darul Falah), Jl. Ahmad Yani (depan Gedung Gasibu sampai SDN Baleharjo 1), Jl. Diponegoro (depan alun-alun sisi timur).
Penutupan jalan akan dimulai pada Selasa (28/1/2025) pukul 12.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB. Selain penutupan jalur, Polres Pacitan melalui Satlantas juga akan memberlakukan sistem satu arah di Jl. Basuki Rahmat dan Jl. Veteran.