Pacitanku.com, TEGALOMBO — Peringatan Hari Guru tahun 2024 diperingati secara unik di SDN 4 Tegalombo, Kabupaten Pacitan.
Usai upacara bendera, guru dan Kepala Sekolah yang kompak memakai baju adat dari berbagai daerah di Indonesia mendapatkan selamat dari para siswa.
Menurut Kepala Sekolah SDN 4 Tegalombo, Herlina Savitri, yang memakai baju adat suku Dayak dari Kalimantan, berharap peringatan Hari Guru tahun 2024 ini memberikan kesan yang berbeda bagi para siswa nya.
“Sengaja para Guru memakai baju adat, saya dari Suku Dayak, ada yang dari Sulawesi, Sumatera, Jawa dan Madura. Selain memberikan kesan yang berbeda, juga mengenalkan kebhinekaan Indonesia. Adapun tema Hari Guru tahun ini adalah Guru Hebat Indonesia Kuat,”kata Herlina, Senin (25/11/2024).
Dengan mengenalkan kebhinekaan Indonesia, Herlina berharap semangat persatuan bisa menggelora dalam jiwa para siswanya.
“Karena kelak, mereka (siswa) akan mengambil alih kepemimpinan Indonesia. Jadi nilai persatuan menjadi kunci kejayaan Indonesia,”imbuh dia.
Dia berharap, dengan adanya peringatan Hari Guru tahun ini bisa menambah semangat dalam proses belajar dan mengajar di sekolah yang dipimpinnya itu.
“Guru harus menjadi inspirator bagi para siswa. Semangat dan kerja keras serta disiplin harus bisa ditransformasikan kepada para siswa,”pungkasnya.
Para siswa dalam kesempatan itu memberikan ucapan selamat kepada para Guru.
Usai mendapatkan selamat, siswa SDN 4 Tegalombo mendapatkan hadiah dan bingkisan berupa alat tulis dan jajanan.
Peringatan semakin meriah dengan pentas seni yang digelar bersama. (yah).