Sopir Hilang Kendali, Truk Muatan Tepung Terguling di Tanjakan Sedeng Pacitan

oleh -12 Dilihat
Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di jalur alternatif Pacitan-Punung di Desa Sedeng, Pacitan terjadi pada Selasa (11/7/2023) sekitar pukul 06.00 WIB. (Foto: Istimewa)

Pacitanku.com, PACITAN – Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di jalur alternatif Pacitan-Punung di Desa Sedeng, Pacitan terjadi pada Selasa (11/7/2023) sekitar pukul 06.00 WIB.

Menurut keterangan Kasat Lantas Polres Pacitan AKP Nur Kholis, laka lantas tunggal tersebut melibatkan kendaraan truk roda enam bermuatan tepung dengan nomor polisi B 9549 VCA warna kuning dengan lokasi kejadian di tanjakan Dusun Mloko, Desa Sedeng, Kecamatan Pacitan.

Kasat Lantas menuturkan kronologi kejadian tersebut berawal saat kendaraan R6 Mitsubishi Truk Warna Kuning yang dikemudikan Muhamad Aldo Indrawan dengan seorang penumpang tengah dalam perjalanan dari Tulungagung menuju Punung.

“Sesampai melewati Pacitan kota, pengemudi menggunakan google map sebagai petunjuk jalan sehingga melewati jalur Sedeng, di saat melewati tanjakan Mloko, sopir tidak dapat mengendalikan laju truk karena jalan yang menanjak sehingga truk berjalan mundur dan terguling di tanjakan Sedeng,”kata Kasat Lantas.

Akibat kejadian laka lantas tunggal itu, Kasat Lantas menuturkan pengemudi dan seorang penumpang yang berada di kendaraan besar tersebut mengalami luka ringan dalam keadaan sadar.

“Kemudian kendaraan R6 Mitsubishi Truk mengalami rusak bodi sebelah kiri dan muatan tepung tumpah,”jelasnya

Kasat Lantas mengatakan kerugian materi akibat laka lantas tersebut mencapai Rp30 juta. Aparat, kata dia, juga telah mendatangi TKP, melakukan Olah TKP, memeriksa saksi-saksi di TKP, mengamankan barang bukti dan mengatur lalu lintas.

“Saat kejadian kondisi jalan kabupaten tersebut dalam keadaan cuaca cerah dan kondisi jalan baik,”pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.