BPS Pacitan Gelar Sensus untuk UMB dan UMK Bulan Depan

oleh -0 Dilihat
Sosialisasi hasil listing SE 2016. (Foto: Sulthan)
Sosialisasi hasil listing SE 2016. (Foto: Sulthan)

Pacitanku.com, PACITAN – Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Pacitan Bagiyo Trilaksono mengatakan pihaknya akan melakukan sensus ekonomi 2016 lanjutan terhadap Usaha Menengah Besar (UMB) dan Usaha Mikro Kecil (UMK) mulai bulan Agustus hingga September 2017 mendatang.

“Saat ini, jumlah usaha yang ada di pacitan naik 5,88 persen, untuk sensus tersebut, seluruh kegiatan usaha nantinya akan di data, jika memenuhi sampel,”katanya kepada Pacitanku.com usai sosialisasi hasil listing Sensus Ekonomi (SE) 2016 dengan tema ‘membangun data itu mahal dan sulit, tetapi jauh lebih sulit membangun tanpa data’, yang diselenggarakan pada Kamis (13/7/2017) di Hall Hotel Srikandi, Pacitan.




Menurut Bagyo, Saat ini personil yang akan diterjunkan untuk melakukan sensus ada 75 orang dari berbagai latar belakang.

Dia berharap, ada kerja sama para pelaku usaha untuk mensukseskan sensus ekonomi lanjutan ini demi kebaikan bersama. “Data yang sudah diperoleh nantinya dapat diakses publik di website resmi bps, atau dapat di baca di perpustakaan BPS,”tukasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Bagyo mengatakan bahwa BPS hanya bertugas memberi wawasan kepada publik tentang data kemiskinan. “Untuk kebijakan dilakukan oleh dinas terkait, BPS juga memberikan data survey kepada bupati,”pungkasnya.

Pewarta: Sulthan Shalahuddin
Editor: Dwi Purnawan