Gulung Banyuwangi, Tim Putra Pacitan Juara Kejurprov Voli Remaja 2016

oleh -3 Dilihat

Pacitanku.com, MOJOKERTO – Tim voli putra Pacitan sukses menjuarai kompetisi Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Bola Voli Remaja Jawa Timur yang digelar sejak 10 hingga 16 Maret 2016 kemarin. Dalam partai final yang digelar di Gelanggang Olahraga Seni Majapahit, Rabu (16/3/2016) kemarin, tim voli putra sukses menggulung tim Banyuwangi dengan skor telak 3-0.

Penampilan anak-anak asal Wengker Kidul ini memang mengundang decak kagum. Karena sejak babak penyisihan, sukses mengandaskan lawan-lawannya dengan skor telak 3-0. Terakhir yang menjadi korban adalah tim unggulan lainnya, yakni Kabupaten Banyuwangi yang juga dipermak dengan skor 3-0.

Atas raihan prestasi ini, tim voli Pacitan yang dilatih Suryadi, Catur, Hery dan Hardi ini berhak mendapatkan piala bergilir Jatim dan uang pembinaan sebesar Rp 5 juta. Sementara Banyuwangi yang dikalahkan Pacitan di babak final, berhasil mendapatkan piala dan uang pembinaan Rp 3 juta.


Agenda kompetisi kejurprov ini sendiri merupakan ajang sekaligus program kerja Pengprov PBVSI Jatim dan dalam rangka mencari bibit andal yang akan dipersiapkan untuk kejuaraan nasional maupun internasional.

Kapolda Jatim Anton Setiadji yang juga Ketua Umum Pengprov Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Jatim dalam sambutan upacara pembukaan menyampaikan bahwa kejuaraan ini digelar untuk pembinaan dan sudah berjalan dengan baik.

“Ini terbukti dengan keberhasilan PBVSI Jatim dalam beberapa even, yaitu pada PON XVIII di Riau 2012, tim putra berhasil meraih juara atau mendapat medali emas dan tim putri mempersembahkan medali perak. Kemudian di PON Remaja, tim putra berhasil meraih medali emas dan tim putri meraih perak,” tuturnya saat menyampaikan sambutan dalam pembukaan Kejurprov.

Pada gelaran ini, merupakan rekor peserta terbanyak selama Kejurprov bola voli remaja Jatim bergulir. Yaitu mencapai 62 peserta yang terdiri dari 32 putra dan 30 putri yang diikuti oleh seluruh Kota dan Kabupaten se-Jatim. (RAPP002)