Pacitanku.com, PRINGKUKU – Kawasan wisata Sentono Genthong yang terletak di Dusun Dadapan, Desa Dadapan Kecamatan Pringkuku kini bisa menjadi primadona baru wisata di Pacitan.
Meski baru 20 persen pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah Desa setempat per bulan Mei 2018, namun rupanya para traveller sudah tidak sabar untuk mengunjungi Sentono Genthong yang menurut sejarahnya adalah bekas petilasan.
Lalu, apa momen terbaik untuk mengabadikan kawasan Sentono Genthong? Tentunya setiap saat bisa menyaksikan panorama Kota Pacitan dari atas bukit kars Sentono Genthong. Namun, salah satu waktu terbaik untuk mengabadikan puncak Sentono Genthong adalah saat matahari terbit atau sunrise. Ya, sunrise adalah salah satu terbaik untuk menikmati panorama mahakarya Ilahi yang sangat indah ini.

Salah satu fotografer kenamaan Pacitan, Awik Baidawi mengabadikan momen epic Sentono Genthong saat pagi hari. Hasilnya luar biasa.
Kombinasi warna jingga dari langit memancar dari latar belakang gunung Limo. Sentuhan siluet dengan tambahan gemerlap cahaya lampu-lampu milik masyarakat di wilayah Kota Pacitan menambah sentuhan luar biasa pemandangan matahari terbit dari puncak Sentono Genthong.
Baca juga: Menikmati Keindahan Panorama Pacitan dari Sentono Genthong

Panorama semakin luar biasa tatkala awan tipis-tipis seperti kapas menghiasi langit-langit di atas Kota Pacitan. Menikmati pemandangan tersebut, kita seakan berada di sebuah negeri atas awan. Inilah panorama yang Anda dapatkan saat berada di kawasan tersebut di pagi hari jelang matahari terbit.
Dari atas puncak Sentono Genthong, Anda bisa menyaksikan dengan jelas Teluk Pacitan yang membiru. Lekuk Teluk Pacitan yang menjorok ekstrim ke daratan ditambah buih-buih putih yang menghiasi lautan, menambah lengkap dan kaya panorama Sentono Genthong di pagi hari. Cobalah dan nikmati sensasinya.
Sebagai informasi, letak Sentono Genthong ini berada di atas bukit jurang kars. Jika Anda berkunjung ke kawasan tersebut, puncak bukit karang yang dulunya adalah petilasan atau tempat pertapaan ini menyajikan panorama alam yang memesona.

Dan dengan harga tiket hanya Rp 10 ribu (per Mei 2018), Anda dapat menikmati kawasan wisata yang dikelola oleh Pemerintah Desa Dadapan, Kecamatan Pringkuku ini.
Adapun, rute yang bisa Anda lalui untuk menuju ke Sentono Genthong bisa melalui jalur bus di Pacitan-Solo, sesampai di Desa Dadapan, sebelum pertigaan Anda bisa mengikuti jalur menurun ke kanan jalan hingga menuju ke kawasan wisata Sentono Genthong.
Jaraknya, sekitar 20 meter sebelah selatan Balai Desa Dadapan, Pringkuku ke arah kiri atau timur. Atau jika ditempuh dari arah Pacitan, bisa melewati setelah 10 meter rumah Kepala Desa Dadapan.
Rute menuju kawasan ini bisa dilalui dengan kendaraan roda dua dan roda empat, namun demikian mesti hati-hati karena jalanan yang dibangun baru rabatan dan bukan jalan aspal.
Traveller, cobalah dan rasakan sensasinya mengabadikan momen-momen terbaik di tempat terbaik. Welcome to Sentono Genthong.